MADIUN, beritalima.com- Kapolda Jawa Timur, Irjen Pol Machfud Arifin, melakukan peletakan batu pertama pembangunan Perumahan Green Indah Sanika Bhayangkara, di Desa Sidomulyo, Kecamatan Sawahan, Kabupaten Madiun, Jumat 10 Agustus 2018.
Di lokasi ini sesuai rencana akan dibangun ruko sebanyak 10 unit, rumah type 54 sebanyak 49 unit dan rumah type 36 sebanyak 142 unit.
Selain melakukan peletakan batu pertama pembangunan Perumahan Green Indah Sanika Bhayangkara di Desa Sidomulyo, Kapolda Jatim juga meresmikan perumahan Green Indah Bhayangkara Nglames Tahap I dan Tahap II di Kelurahan Nglames, Kecamatan/Kabupaten Madiun sebanyak 157 unit.
“Perumahan ini diperuntukkan bagi personil Polri dan ASN Polri yang belum memiliki rumah. Diharapkan penyediaan perumahan ini dapat lebih meningkatkan kesejahteraan personil dan ASN Polri, ” jelas Kapolda Jatim, Irjen Pol Machfud Arifin.
Menurutnya lagi, keterpenuhan perumahan bagi personil Polri dan ASN Polri di Polda Jatim baru 11 persen dari sekitar 40 ribu lebih jumlah personil.
“Personil yang punya rumah itu sedikit sekali. Kalaupun ada, ketersediaan rumah itu pun rumah lama, jarang sekali ada penambahan rumah baru,” ungkapnya.
Ini, lanjutnya, sesuai perintah Kapolri untuk memberikan kesejahteraan dan kerjasama. “Jadi mumpung ada subsisdi, apalagi ini tepi jalan protokol, kalau tidak dimanfaatkan anggota rugi banget. Mudah-mudahan ini bisa bermanfaat buat anggota sehingga tenang dalam bekerja, “pungkasnya.
Sementara itu, Pj. Bupati Madiun, Boedi Prijo Soeprajitno, menuturkan, pembangunan perumahan ini merupakan salah satu upaya untuk mengurangi jumlah backlog rumah nasional khususnya di wilayah Kabupaten Madiun. Oleh sebab itulah, dilaksanakan pembangunan Perumahan Green Indah Sanika Bhayangkara.
“Presiden telah menyampaikan skema pembiayaan perumahan untuk para abdi negara dan menjadi kesimpulan rapat terbatas pada tanggal 16 April 2018 mengenai penyediaan perumahan khusus ASN, TNI dan Polri. Dengan telah terbangunnya perumahan bagi personil Polri dan ASN Polri ini, selain mengurangi backlog juga dapat meningkatkan kesejahteraan Personil Polri dan ASN Polri ini,” terang Boedi.
Turut hadir dalam peletakan batu pertama ini diantaranya Danlanud Iswahyudi, Kasi Intel Korem, Komandan Denpom, Kapolres Madiun Kota, Kapolres Madiun, Dandim 0803 Madiun, Ketua REI, Kepala Kanwil BTN 3, Bupati dan Wakil Bupati terpilih periode 2018-2023. (Rohman/Dibyo).