Kapolres Frido Sahur bersama Di Panti Asuhan AlArif

  • Whatsapp

LABUHANBATU, beritalima.com – Kapolres labuhanbatu AKBP Frido Situmorang, SH, SIK, dibulan Ramadhan 1440 H melakukan sahur bersama, kali ini Kapolres bersama jajarannya Sahur bersama dipanti
anbatu, kepada ulama, tokoh Agama dan Umat Islam yang melaksanakan Ibadah Puasa

Pada kesempatan makan sahur bersama di Panti Asuhan Al Arif Kapolres Frido mengatakan mungkin
agak asing bagi kita makan sahur bersama di pagi ini bertemu dan bertatap muka di panti asuhan ini, niat kita sebagai wujud siraturahmi Polres Labuhanbatu dengan Pengurus dan Anak-anak Panti Asuhan.

Hidup dipanti asuhan tidak selama tidak enak, kalau kita hidup teratur maka kita akan enak, masih banyak diluar sana yang hidupnya tidak teratur, kita bersyukur dapat tinggal disini masih ada yang bina,

Kapolres menambahkan jangan pernah patah diri, kita harus optimis dalam hidup ini, tempat ini dimanfaatkan sebaik mungkin untuk belajar, kelak nanti setelah keluar dari panti asuhan ini kita mendapatkan ilmu yang berguna.

kita harus percaya rencana yang maha kuasa, adik-adik belajar dengan sungguh-sungguh apalagi ini bulan puasa, saya yakin adik-adik mempunyai banyak cita-cita, manfaatkan untuk belajar dengan sungguh-sungguh.

Kapolres Frido mengajak pada anak-anak Panti slahkan datang kepolres bagaimana cara menjadi polisi, tugas Polisi itu mulia, ada orang brantam, Polisi datang untuk menasehatinya atau memprosesnya, orang tidur Polisi juga menjagainya agar terciptanya situasi kamtibmas yang tetap kondusif, tunjukan sikap yang baik, apabila nanti adik-adik keluar dari panti asuhan, ujar Kapolres.

Dikesempatan sahur bersama ini Pimpinan panti asuhan Al Arif Buya Ir. H.Marwan effendi siregar, MM. menyampaikan kepada tamunya kami dari pimpinan Panti Asuhan Al Arif mengucapkan terimakasih kepada Bapak Kapolres dan rombongan yang telah datang kepanti Asuhan Al Arif.

Kami juga mengucapkan terimakasih kepada Kapolres atas bantuan sembako kepada Panti Asuhan, ” ini jelas sangat dibutuhkan Panti Asuhan ungkap Ir. H.Marwan effendi siregar, MM”.

Ir. H.Marwan effendi siregar, MM menambahkan ini menjadi sejarah, bentuk kepedulian kepada anak-anak Panti Asuhan Al Arif bahwa kalian makan sahur bersama dengan Bapak Kapolres, dan staf Bapak Kapolres melayani anak-anak makan sahur bersama.

Sebagai Pimpinan Panti Asuhan Al Arif Ir. H.Marwan effendi siregar, MM mengajak anak-anak Panti Asuhan Al Arif “mari bersama-sama mendoakan Bapak Kapolres beserja jajaran sehat dan sukses dalam menjalankan tugas”.(Lis)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *