Kapolres Pamekasan Bentuk dan Resmikan Kampung Tangguh Bersih Narkoba

  • Whatsapp
Kapolres Pamekasan AKBP Apip Ginanjar bersama Dandim 0826 Pamekasan Letkol Inf Tejo Baskoro, PJU Polres Pamekasan, Kapolsek Pademawu, Aparat Desa dan Tokoh Agama serta Tokoh Masyarakat.

PAMEKASAN, Beritalima.com- Kapolres Pamekasan AKBP Apip Ginanjar, membentuk sekaligus meresmikan ” Kampung Tangguh Bersih Narkoba “, di Desa Durbuk, Kecamatan Pademawu, Kabupaten. Pamekasan. Rabu (16/6/2021) sore

Kegiatan peresmian tersebut dihadiri Dandim 0826 Pamekasan Letkol Inf Tejo Baskoro, PJU Polres Pamekasan, Kapolsek Pademawu, Aparat Desa dan Tokoh Agama serta Tokoh Masyarakat.

Bacaan Lainnya

Polres pamekasan meluncurkan Kampung Tangguh Bersih Narkoba untuk menindak lanjuti arahan Kapolri dan Kapolda Jatim, sebagai upaya menjaga masyarakat dari bahaya penyalahgunaan narkotika dan obat terlarang.

Kapolres Pamekasan AKBP Apip Ginanjar,mengatakan, bahwa Kampung Tangguh Bersih Narkoba dibentuk sesuai ide Kapolri yang bertujuan sebagai benteng pertahanan untuk menjaga masyarakat dari bahaya narkoba.

“Kampung Tangguh Bersih Narkoba ini dibentuk sebagai upaya Polres Pamekasan untuk menciptakan lingkungan masyarakat yang bersih dari penyalahgunaan dan peredaran narkoba,” kata Kapolres Pamekasan. Kamis(17/06/2021), pagi.

Ia menegaskan, program Kampung Tangguh Bersih Narkoba itu sebagai upaya Polri untuk pencegahan narkoba dengan mengedepankan peran serta masyarakat melalui edukasi dan sosialisasi bahaya narkoba serta memberantas narkoba.

Kapolres Pamekasan berharap relawan Kampung Tangguh Bersih Narkoba yang sudah dibentuk bisa bekerja sama dan bersinergi dengan Bhabinkamtibmas, Babinsa dan pemerintah untuk membantu mencegah penyalahgunaan narkoba.

“Pemberantasan narkoba dibutuhkan kerja sama semua pihak demi tercapainya tujuan bebas narkoba,” ujarnya dan pungkasnya[An]

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait