Kapolresta Sidoarjo Pantau Arus Mudik, Cek Pos Pam dan Po Yan Lebaran

  • Whatsapp

SIDOARJO. Beritalima. Com | Jelang Lebaran Idul Fitri, pantauan arus mudik di sejumlah ruas jalan raya Kabupaten Sidoarjo, khususnya di perbatasan dengan wilayah lain belum ada lonjakan kendaraan.

Seperti disampaikan Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol. Kusumo Wahyu Bintoro, Selasa (26/4/2022), saat meninjau pos pam dan pos yan Operasi Ketupat Semeru 2022 di sejumlah titik di Kabupaten Sidoarjo. “Sampai saat ini belum ada lonjakan kendaraan. Prediksinya puncak arus mudik adalah Jumat malam atau Sabtu 30 April 2022,” ujarnya.

Meskipun demikian, pihak Polresta Sidoarjo bersama stake holder terkait lainnya telah siap mengamankan dan memberikan kenyamanan pada masyarakat, termasuk bagi para pemudik.

Ada enam Pos Pengamanan (Pos Pam) dan dua Pos Pelayanan Terpadu (Pos Yan), disiapkan untuk melayani masyarakat dan mengamankan lebaran tahun ini. Pos Pam Ops Ketupat Semeru 2022 di Kabupaten Sidoarjo berada di Balongbendo, Pasar Krian, Stasiun Kota Sidoarjo, Medaeng Waru, P1 Waru dan di Arteri Porong. Sementara Pos yan ada di Terminal Purabaya dan bundaran Taman Pinang Indah.

Untuk mengecek kesiapan sarana, prasarana, termasuk kesediaan layanan gerai vaksin guna melayani kebutuhan pemudik untuk vaksin, dan personel di Pos Pam dan Pos Yan, Kapolresta Sidoarjo turun langsung ke masing-masing lokasi.

“Kami berharap keberadaan pos pam dan pos yan yang disebar di sejumlah titik di wilayah Sidoarjo ini, dapat berjalan maksimal memberikan pelayanan masyarakat. Khususnya dalam menjaga kondusifitas kamtibmas selama Lebaran Idul Fitri 2022,” jelasnya. (Kus)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait