Kapuskersin TNI Terima Kunjungan Atase Pertahanan Meksiko

  • Whatsapp

Kepala Pusat Kerjasama Internasional (Kapuskersin) TNI Laksamana Pertama TNI Tatit Eko Witjaksono, S.E., M.Tr. (Han) menerima kunjungan Atase pertahanan (Athan) Meksiko General Juan Osuna Gonzalez di Ruang Rapat Puskersin, Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta, Jumat (11/5/2018).

Kapuskersin TNI Laksma TNI Tatit Eko Witjaksono dalam kesempatan tersebut menyampaikan ucapan selamat datang dan terima kasih atas kunjungan Athan Meksiko di Markas Besar TNI.

Kunjungan yang berlangsung secara hangat tersebut, Kapuskersin TNI dengan Athan Meksiko membicarakan mengenai rencana bentuk kerjasama militer antara Angkatan Bersenjata Indonesia dengan Meksiko.

General Juan Osuna Gonzalez juga menyampaikan beberapa kerjasama militer yang dapat dilakukan kedua Angkatan Bersenjata, diantaranya melaksanakan kunjungan persahabatan (exchange VIP visit), kerjasama di bidang pendidikan yang dimulai dari strata kapten (tactical level) sampai dengan Kolonel (Superior War College) yang rentang waktunya antara enam bulan sampai dengan tiga tahun dan pendidikan short course untuk personel militer Indonesia.

Athan Meksiko juga menyampaikan bahwa Angkatan Bersenjata Meksiko memiliki ketertarikan mengirimkan para personel militernya yang terlibat dalam pasukan perdamaian PBB (peacekeeping force) untuk melaksanakan pelatihan di Indonesia.

“TNI sangat berpengalaman di bidang ini dengan TNI mengirimkan ribuan pasukannya sebagai pasukan perdamaian di berbagai negara yang terlibat konflik dan menyelesaikan misi dengan baik”, katanya.

Pada kesempatan tersebut Kapuskersin TNI menyampaikan ucapan terima kasih atas tawaran yang diberikan oleh Departemen Pertahanan Meksiko melalui atase pertahanannya untuk Indonesia.

Menurut Laksma TNI Tatit Eko Witjaksono, diperlukan pembicaraan lanjutan dengan counterpart Puskersin TNI di Meksiko untuk membicarakan lebih detil dan terinci mengenai konsep kerjasama yang akan dilakukan oleh militer kedua negara. Sementara itu Kapuskersin TNI juga menyampaikan bahwa mengenai tawaran program pendidikan dapat direalisasikan melalui Spers TNI yang akan difasilitasi oleh Puskersin TNI.

Lebih lanjut Kapuskersin TNI mengharapkan dengan adanya pembicaraan tahap awal ini, kerjasama militer antara kedua negara dapat mempererat hubungan bilateral kedua negara sehingga dapat memberikan manfaat yang besar bagi perkembangan militer kedua negara yang secara geografis terpisah cukup jauh ini.

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *