Karena Pendami Covid-19, Kapolsek Moti  Pending Kegiatan Sepak Bola antas Warga

  • Whatsapp

Ternate, beritaLima.com – Di saat masa Pandemi dan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), Komite Pemuda Kelurahan Takofi tetap melaksanakan kegiatan sepak bola antar Rukun Tetangga (RT) dan Rukun Warga (RW).

Kegiatan yang dihelat Rabu (11/8) kemarin, terpaksa dihentikan oleh pihak kepolisian sektor (Polsek) Pulau Moti.

Kapolsek Pulau Moti, Ipda Suherman,  kepada awak mediaa,  mengatakan, kegiatan  pertandingan sepakbola antar RT/RW , Kecamatan Moti yang dilaksanakan pemuda setempat terpaksa dihentikan sementara karena masih dalam kondisi pandemic Covid-19 dan pemberlakuan PPKM. “Kita hentikan (ditunda) sementara karena sekarang ini kan masih dalam situasi pandemic Covid-19,” kata Suherman.

Dikatakannya, pihaknya menghentikan kegiatan pertandingan dan pihak penyelenggara disarankan agar berkoordinasi dengan Satgas Covid-19 Kota Ternate.

“ Kegiatan ini kami pending sampai  Satgas mengijinkan dilaksanakan kembali karena sekarang kan masih dalam situasi pandemic Covid-19 dan pemberlakukan PPKM,” terang Kapolsek,

Menurutnya, dari pantauan di awal kegiatan tersebut, selain mengundang kerumunan, penonton yang datang terlihat tidak memakai maksker dan menjaga jarak. ”Saat Bhabinkamtibmas cek ke lapangan melihat penonton tidak pakai masker dan tidak menjaga jarak. Ini kan beresiko,” tandas Kapolsek.

Dan kami juga akan berkoordinasi dengan Satgas Covid-19 agar pertandingan bisa ini dilanjutkan kembali,” pungkasnya. (dy)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait