Kasum TNI Hadiri Konferensi Pangab di Markas Besar PBB

  • Whatsapp

beritalima.com | Kasum TNI Letjen TNI Joni Supriyanto mewakili Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.I.P. menghadiri 3rd United Nations Chiefs of Defence Conference di Markas PBB, New York, Amerika Serikat, baru-baru ini.

Dalam sambutan pembukaan, Sekretaris Jenderal PBB H.E. Mr. António Guterres menyampaikan bahwa ketika keseimbangan gender ada pada pasukan perdamaian maka kita dapat meningkatkan kemampuan proteksi, juga dapat mengurangi kemungkinan terjadinya eksploitasi dan pelecehan seksual. Oleh karena itu, Sekjen PBB meminta adanya upaya pengerahan lebih banyak personel wanita dan menghimbau pengintegrasian perspektif gender dalam misi perdamaian dunia.

Lebih lanjut Sekjen PBB mengatakan bahwa Panglima Angkatan Bersenjata setiap negara merupakan aktor penting untuk memastikan bahwa pemeliharaan perdamaian menjadi lebih modern dan efisien.

Selaras dengan hal tersebut, Indonesia telah membuktikan keaktifannya memelihara perdamaian dunia dimana sejak tahun 1957 hingga saat ini selalu ikut serta dalam berbagai misi perdamaian di bawah naungan bendera PBB.

Selanjutnya pada konferensi kali ini delegasi Indonesia yang dipimpin oleh Kasum TNI menyatakan dukungannya atas inisiatif Action for Peacekeeping dan mendukung penuh permintaan penambahan personel wanita dalam misi perdamaian dunia.

Dalam kesempatan tersebut Letjen TNI Joni Supriyanto juga mengemukakan bahwa “community engagement” atau kemampuan berinteraksi dengan komunitas lokal yang diterapkan oleh pasukan pemelihara perdamaian Indonesia di berbagai daerah misi, telah terbukti sangat efektif.

Oleh karena itu, Indonesia berharap “community engagement” dapat diadopsi negara lain untuk menjadi salah satu skillset terpenting yang harus dimiliki, selain peran utamanya sebagai pasukan pemelihara perdamaian.

3rd United Nations Chiefs of Defence Conference kali ini dihadiri oleh 296 peserta (54 Pangab di antaranya) dari 106 negara, dua perwakilan organisasi kawasan (NATO dan Uni Eropa) serta menghadirkan 16 orang panelis.

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *