Keberangkatan Bupati Kepsul Untuk Menerima Penghargaan WTP dari BPK – RI Perwakilan Malut

  • Whatsapp

KEPULAUAN SULA,BeritaLima,com – Bupati Kabupaten Kepulauan Sula (Kepsul) Hendrata Thes tidak melakukan perjalanan dinas, baik ke Ibukota maupun kota Provinsi. Hal ini ditenggarai akibat Covid-19, wabah Corona Virus Disease yang menyerang Dunia, juga Indonesia serta daerah-daerah lainnya termasuk Kabupaten Kepsul.

Kepala Bagian Humas dan Protokol Setda Kepsul (Kabag Humas) Basiludin Labessy saat dikonfirmasi lewat via Whats Aap, Selasa (23/06/20) mengatakan perlu diketahui bahwa hari ini, bupati Kepulauan Sula Hendrata Thes akan berangkat ke Ternate melalui perjalanan laut menggunakan KM. Askar 09.

”Betul, Pak Bupati hari ini bertolak ke Ternate untuk menerima Piagam Penghargaan WTP dari BPK RI Perwakilan Provinsi Maluku Utara”, ungkap Basiludin.

Lanjut Basiludin, Ia mengatakan mengenai waktunya, masih tentatif karena harus menyesuaikan dengan schedule dari BPK, namun mengingat transportasi keluar-masuk Kepulauan Sula yang masih terbatas akibat Covid-19 ini, maka Bupati Kepsul Hendrata Thes memutuskan untuk berangkat hari ini.

“Ini sekaligus menjadi perjalanan dinas yang pertama kali oleh Bupati Hendrata Thes, setelah dimasa pandemi beliau sibuk dengan kegiatan Sosial dan Kemanusiaan dalam rangka mencegah dan memutus penularan Corona Virus Disease atau Covid-19.

”Terkait keberangkatan beliau sudah sesuai protap Covid-19 yang ditentukan oleh Gustu”, lanjut Kabag Humas.

Pewarta yang terus mencecar Kabag Humas terkait keberangkatan Bupati hari ini mendapatkan penjelasan bahwa Bupati Hendrata Thes sudah melakukan Rapid Test dengan Hasil Non Reaktif, Hasil Pemeriksaan Dokter yang terbaca melalui SKD juga menjelaskan bahwa tidak ditemukan gejala Flu-Like-Illnes.

Namun keberangkatan Bupati Kepulauan Sula kali ini dilengkapi dengan Dokumen perjalanan dengan No: 001/1663/TPPC/KS/VI/2020 sebagai syarat bisa melakukan perjalanan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan, seperti menggunakan masker, menjaga jarak, dan kerap mencuci tangan.

”Rapid Test dilakukan dikediaman beliau, namun ini bukan berarti beliau di istimewakan, karena waktu yang mendesak beliau harus menerima kunjungan masyarakat. Untuk itu, Saya meminta tim medis untuk hadir di kediaman beliau di Fagudu”, tutup Kabag Humas.[DN]

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait