JAKARTA, Beritalima.com-
Kantor Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara, resmi beroperasi. Peresmian serta syukaran sendiri dilakukan oleh Wali Kota Jakarta Utara, Syamsuddin Lologau, Senin (4/1).
Syamsuddin mengatakan, dengan diadakan syukuran serta peresmian ini, Kantor Kecamatan sudah dapat melakukan pelayanan terhadap masyarakat. “Mudah-mudahan dengan sudah terbangunnya kantor Kecamatan ini dapat menyelesaikan persoalan-persoalan tentang pelayanan masyarakat,”terang Wali Kota.
Dilain sisi, tampak beberapa insfrastruktur masih berantakan yakni, halaman Kantor Kecamatan, Lift serta sisi kiri, kanan dan belakang Kantor Kecamatan Tanjung Priok.
“Memang infrastruktur pendukung seperti parkiran kendaraan belum, tapikan masih dalam tahap proses. Ini kan kalau tidak langsung ditempati juga kan kurang bagus juga, apalagi ditempat sana (Kantor Sementara) di (Sarana Olah Raga) SOR Sunter juga sudah habis,”kata Syamsuddin.
Senada disampaikan Kepala Bagian Tata Pemerintahan Jakarta Utara, Retno Daru Dewi. Menurutnya, infrastruktut pendukung lainnya akan dilakukan pengerjaan pada tahun 2019. “Kan kontrak kemarin tidak termasuk, halaman, pagar dan lift,”katanya singkat.
Sebelumnya, Retno mengaku pembangunan Kantor Kecamatan Tanjung Priok telah dibayarkan seratus persen dan pengerjaan oleh kontraktor juga telah sesuai dengan peraturan yang berlaku. Edi