Kejari Jakarta Pusat Optimis Untuk WBK dan WBBM

  • Whatsapp

JAKARTA, beritalima.com | Kejaksaan Negeri (Kejari) Jakarta Pusat (Jakpius) dibawah komando Riono Budisantoso menggelar apel untuk menerapkan zona integritas, Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) di lingkungannya.

Dalam apel pencanangan penguatan pembangunan zona integritas WBK dan WBBM di Kejari Jakpus tersebut, selain para jaksa yang bertugas di Kejaksaan Negeri, juga tampak hadir para mitra kerja seperti Ketua Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Walikota, Kapolres, Dandim, Kepala Rutan dan lainnya.

Usai apel, Kepala Kejaksaan Negeri Jakarta Pusat, Riono Budisantoso menyatakan pihaknya optimis tahun ini dapat meraih predikat WBK.

“Kami optimis, karena tahun lalu sebenarnya sudah bisa meraih WBK. Tapi karena sesuatu dan lain hal, makanya kita lanjutkan kembali tahun ini,” ujarnya pada wartawan usai apel zona integritas di aula HM Prasetyo, Rabu (4/3/2020).

Agar dapat meraih predikat WBK tersebut, Riono juga sudah melakukan pembenahan disegala sektor, untuk mewujudkan enam area perubahan tersebut.

“Kami juga sudah membenahi semua jenis pelayanan, seperti pembenahan pelayanan tilang, barang bukti, dan lain-lain, tandasnya. (Benzo)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait