Keluarga Besar SMPN 1 Rantepao Peringati Perayaan Natal

  • Whatsapp

TORAJA UTARA-www.beritalima.com-Keluarga Besar SMPN 1 Rantepao,Senin (5/12) melakukan perayaan Natal Bersama yang diikuti oleh segenap siswa SMPN 1 Rantepao.

Nampak pada Perayaan Natal tersebut dihadiri oleh Ketua Dewan Pendidikan Kabupaten Toraja Utara, Drs.S.L.Tonapa,dan sejumlah undangan yang lainya.

Thema Natal ayat yang dikutif dari ayat Alkitab Lukas 2:11 “Hari ini telah lahir bagimu Juru Selamat,yaitu Kristus,Tuhan,di Kota Daud,”.

Dalam Khotbah yang disampaikan oleh Pendeta pada saat perayaan Natal itu berlangsung,mengajak setiap siswa agar berkaku patuh pada apa yang menjadi nasehat guru.Seperti yang diinginkan oleh Tuhan pada umatnya agar mentaati firman Tuhan.

Sebagai anak Tuhan,anak-anak SMPN 1 Ratepao,hendaknya menjadi contoh,baik pada keluarga maupun pada orang disekitarnya untuk tetap menjadi berkat sehingga menjadi contoh yang positip.

“Natal yang kita manifestasikan sebagai hari kelahiran Tuhan Yesus patut kita memperingati sebgai umat yang telah ditebus oleh Tuhan sebagai juru selamat umat manusia,”saat menyampaikan khotbah yang dilakukan oleh hamba Tuhan itu.

Sementara Kepala Sekolah SMPN 1 Rantepao,Drs.YT.Palamba,S.Pd,M.Pd,saat memberikan kesan pesannya pada perayaan Natal yang berlangsung,mengajak segenap siswa SMPN 1 Rantepao agar tetap menjaga nama baik sekolah.

“Nama baik sekolah tetap kita jaga bersama,pesan kami pada anak-anak tetap bersikap santun dan beritika,pada perayaan Natal ini mari kita memaknai Natal yang kita peringati agar senantiasa menjadi Interfeksi pada diri kita, pribadi lepas pribadi untuk terus bertumbuh dengan memiliki keyakinan yang bertumbuh mejadi dewasa dalam beriman,”ujar Palamba.(Gede Siwa).

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *