Kembali Pimpin PKB Maluku Basri Damis Siap Kembali Benahi Partai

  • Whatsapp

AMBON,beritaLima.com,- Terpilih Kembali memimpin Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Maluku. Basri Damis SH. Menyatakan dirinya siap untuk menata dan membenahi Partai yang berslogan “PKB pembela rakyat” tersebut. Basri dipilih secara aklamasi saat PKB menggelar Muswarah Wilayah (Muswil) yang berlangsung di Swis-bell Hotel Ambon pada tanggal lima Februari beberapa hari lalu.

Basri yang juga dipilih sebagai ketua Dewan Tanfidz periode 2017-2022 saat itu menyatakan rasa terimah kasihnya atas kepercayaan yg di berikan oleh peserta Muswil IV. Dia pun menytakan dirinya akan siap memegang amanat yang dipercayakan tersebut untuk kembali menata, membangun solidaritas dan kesolidan Partai menuju pemilu 2019 yang semakin dekat.

“Saya siap memegang amanah ini tentunya kedepan, kami akan membenahi struktur partai menjadi lenbih baik lagi “kata Basri kepada wartawan di Ambon, (9/4).
Dia mengatakan, Formatur Muswil IV telah bekerja, dan dalam minggu ini akan dibentuk kepengurusan Periode 2017-2022 ini. Setelah itu PKB akan melakukan konsolidasi menyeluruh untuk menyiapkan infrastruktur Partai sampai ke tingkat paling bawah yakni Desa dan RT.

Terkait kesiapan Pemilu 2019 maka dalam waktu dekat ini juga DPW dan DPC akan melakukan Proses Rekruitmen Dini Calon anggota Legislatif baik untuk DPRD Provinsi maupun DPRD Kab/Kota se- Maluku. Intinya target pemilu 2019 akan lebih baik dari pemilu 2014 yang lalu.

“Insyah Allah dalam waktu dekat ini kita akan melaksanakan musyawarah kerja wilayah DPW PKB Maluku untuk menyiapakan konsolidasi menyeluruh menghadapi Pemilu 2019,”jelasnya.
Sesuai dengan Flatform Meneguhkan PKB Pembela Rakyat maka ada beberapa pokok-pokok pikiran dan Rekomendasi yang akan dilakukan yakni mengawal Alokasi DAU untuk Maluku yang hitung luas Laut akan di diharapkan sesuai janji Presiden Jokowi akan terealisasi pada tahun 2018.

Selain DAU, PKB kata dia juga akan Perjuangkan terbentuknya provinsi Maluku Tenggara Raya, eksploitasi sumber Daya Alam yakni pertambangan di Pulau Romang dan Gunung Botak dan harus memperhatikan Kepentingan masyarakat adat serta dampak lingkungan dan ekosistem sekitar wilayah pertambangan tersebut.

Sementara itu H. Rasta Wiguna yang saat itu bertindak sebagai Sekretaris Pimpinan sidang Muswil DPW PKB Maluku menjelaskan, Muswil PKB Maluku yang ke-IV secara demokratis dan aklamasi memilih kembali Basri Damis sebagai Ketua Dewan Tanfidz serta Ustadz Djosan Bugis sebagai Ketua Dewan Syuro. Persidangan Musyawarah Wilayah itu juga telah menghasilkan Hasil pemilihan yang menetapkan Basri Damis sebagai Ketua DPW PKB Maluku.

Basri kata dia dipilih sebagai ketua DPW PKB Maluku dikarenakan Basri telah memenuhi qorum dari sebelas (11) DPC PKB, Kab/Kota se-Maluku sebagai Peserta yang hadir sesuai dengan absensi peserta itu ada 9 DPC PKB Kab./Kota se-Maluku, dan tidak ada SK DPC yang kadaluarsa, semua SK DPC sah termasuk Kota Ambon dan Maluku Tengah karena kepengurusannya sudah diperpanjang oleh DPP PKB. Jadi persidangan Musyawarah Wilayah ke-IV yang dilaksanakan pada pukut 16.30 WIT sampai dengan selesai itu sah dan telah berlangsung secara demokratis.

“Sebelumnya juga telah dilaksanakan Pra Muswil IV DPw PKB Maluku pada tanggal 4-5 April 2017 bertempat di Manise Hotel. Menurut Rasta Wiguna PKB mempunyai tradisi dalam pengambilan dalam keputusan tetap adalah bertumpu pada Musyawarah Mufakat. Muswil telah resmi menetapkan ketua dewan syuro dan ketua dewan tanfidz periode 2017-2022 secara aklamasi musyawarah mufakat,”terangnya. (Mukadar)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *