Kepala Staf Koarmada II Hadiri Peringatan Hari Pahlawan Di Monumen Tugu Pahlawan

  • Whatsapp

Kepala Staf Koarmada II Laksma TNI Teguh Isgunanto, menghadiri Upacara Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2020 Provinsi Jawa Timur, bertempat di Lapangan Monumen Tugu Pahlawan Surabaya. Selasa (10/11/2020).

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa selaku Inspektur Upacara membacakan amanat Menteri Sosial RI. Dalam amanatnya Mensos mengungkapkan, jika Hari Pahlawan kiranya tidak hanya sekadar diingat pada setiap tanggal 10 November saja. Namun perjuangan dan pengorbanan para pahlawan yang telah mempertaruhkan nyawanya untuk mempertahankan kedaulatan negara kesatuan republik Indonesia, perlu terus dikenang sepanjang masa oleh semua sebagaimana tema hari pahlawan tahun 2020 yaitu ” Pahlawanku Sepanjang Masa “.

Lebih lanjut Menteri Sosial mengatakan, Kalau dulu kita berjuang dengan mengangkat senjata, maka sekarang kita berjuang melawan berbagai permasalahan bangsa, seperti: kemiskinan, bencana alam, narkoba, paham- paham radikal, dan termasuk berjuang melawan pandemi COVID-19 yang saat ini melanda dunia

Karenanya dalam kesempatan ini, Menteri Sosial mengimbau kepada seluruh rakyat Indonesia, untuk berpartisipasi memperingati Hari Pahlawan Tahun 2020 sebagai salah satu bentuk penghargaan atas jasa para pahlawan. Dan melanjutkan perjuangan para pahlawan dengan bersatu, bergotong royong mengisi kemerdekaan membangun negeri, untuk membuktikan bahwa bangsa Indonesia adalah bangsa yang tangguh, berdaya saing, penuh dengan daya kreasi yang tidak kalah dengan bangsa-bangsa lain di dunia.

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait