Ketua DPD PAPDESI Jatim Ucapkan Selamat HUT BeritaLima ke – 10

  • Whatsapp

Jombang | beritalima.com – Pasca pemilihan Ketua Dewan Pengurus Daerah Perkumpulan Aparatur Pemerintah Desa Se-Indonesia, 27 November 2021 lalu di Hotel Aston, Banyuwangi, Jawa Timur. Saat ini tengah menyusun rencana kerja PAPDESI DPD Jawa Timur untuk lima tahun ke depan.

“Desember ini sedang menyusun rencana kerja PAPDESI Jawa Timur untuk lima tahun ke depan,” jelas Jurianto Bambang Siawantoro, Ketua DPD PAPDESI Jatim, Sabtu (3/12/2021).

Sesuai visi misinya, PAPDESI membangun Indonesia dari Desa seperti diungkapkan Ketua DPD PAPDESI Jatim usai pemilihan. Selain itu masih diungkapkan Jurianto ingin mewujudkan pembangunan desa mandiri yang menurutnya desa merupakan pintu awal dan ujung tombak pembangunan.

“Pertama silaturahmi dengan seluruh Kepala Desa se – Jawa Timur dan kedua akan menyatukan persepsi sehingga ada kesamaan pandangan,” terang Jurianto.

Lebih lanjut Ketua DPD PAPDESI Jatim kepada beritalima.com yang akan menyelenggarakan Anniversary BeritaLima yang ke 10.

“Dewan Pengurus Daerah PAPDESI Jawa Timur mengucapkan Selamat HUT BeritaLima yang ke – 10 tahun. PAPDESI membangun Indonesia dari Desa,” ujar Ketua DPD PAPDESI Jatim, Jurianto Bambang Siswantoro.

Reporter : Dedy Mulyadi

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait