Ketua DPRD Banyuwangi : Selamat Harlah PMII ke 61

  • Whatsapp

BANYUWANGI, beritalima.com – Tanggal 17 April adalah tanggal di mana organisasi extra mahasiswa PMII (Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia) tak luput dari perhatian Ketua DPRD Kab. Banyuwangi I Made Cahyana Negara SE,

Dalam kesempatan ini, Ketua DPRD yang di kenal sangat merakya itu menyampaikan “Selamat Harlah PMII ke 61Tahun, sebagai organisasi extra yang sudah berakar dan berkontribusi untuk bangsa ini, saya sebagai ketua DPRD Kabupaten Banyuwangi sekaligus Ketua DPC PDI Perjuangan Banyuwangi memberikan apresiasi setinggi tingginya kepada PMII atas dedikasi dan pengabdiannya dalam membangun bangsa dan Banyuwangi.”

Bacaan Lainnya

“Dan sudah selayaknya kontribusi kader pergerakan harus terus di tingkatkan dan ada di berbagai ruang stakeholder maupun organisasi yang ada sehingga peran maupun kiprah alumni maupun kader PMII bisa di rasakan di berbagai ruang dan organisasi tersebut. sehingga tagline dzikir, fikir dan amal sholeh bisa mengisi ruang kosong untuk memberikan warna PMII di berbagai sektor yang ada. Karena PMII ini adalah asset bangsa yang harus terus ada dan tumbuh berkembang. Sekali lagi Dirgahayu PMII, Teruslah menjadi organisasi mahasiswa yang kritis dan memberikan manfaat untuk Banyuwangi dan Indonesia” ungkap Ketua DPC PDI Perjuangan Kab. Banyuwangi yang juga anggota kehormatan BANSER ini. (bi)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait