Ketua KTH Pink Lestari : Aksi ALPA NTB Syarat Kepentingan

  • Whatsapp

LOMBOK TIMUR, Berita Lima. com.
Aksi unjuk rasa Aliansi Pemuda Aktivis Nusa Tenggara Barat ( ALPA- NTB) ke Dinas Lingkungan Hidup (LHK) Propinsi NTB dan Komisi Ombudsman NTB dinilai pengurus Kelompok Tani
Hutan (KTH) Pink Lestari, Jerowaru, Lombok Timur diduga ditunggangi.

Selain tuntutan untuk mencopot Kepala Dinas LHK Propinsi NTB dan membuat isu melakukan Pungutan Liar (Pungli), sarat dengan kepentingan katanya Ketua Pengurus KTH Pink Lestari, Ahmad Turmudzi, tuntutan para aktivis itu dinilai tidak relevan dan cenderung dipaksakan bahkan terlalu mengada-ada.

Apa yang diciritakan tentang pungli itu kata Turmudzi, dinilai sangat mengada-ada dan tidak mendasar. Perlu diketahui, sesuai dengan proses pendirian KTH Pink Lestari maupun kegiatan lapangan telah sesuai dengan Permen LHK No. P 83 tahun 2016 tentang Perhutanan Sosial serta aturan- aturan lain yang mengikat tentang kegiatan KTH Pink Lestari.

“Silakan dicermati jika KTH Pink Lestari tidak memiliki dasar hukum, Kalau ada yang mengatakan demikian kami siap tunjukkan,” jelas Ahmad Turmudzi kepada awak media pada,Jum’at (31/3).

Dari isu pungli yang dijadikan salah satu aksi ALPA NTB, KTH Pink Lestari juga membantahnya. Pungutan di area kawasan tersebut sudah sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Dari hasil retribusi kata Turmudzi, ada bagian-bagian yang didapatkan sesuai bagi hasil. Untuk KTH Pink Lestari memperoleh bagian 70 persen, 25 persen untuk KPH/pemerintah provinsi sebagai retribusi ke daerah dan juga 5 persen untuk PADes Desa Sekaroh, Kecamatan JerowaruLombok Timur.

“Pembagian itu telah di atur dalam Naskah Kesepakatan Kerjasama (NKK) sebagaimana yang diatur dalam Permen LHK nomor P. 83 tahun 2016 tersebut,” jelasnya.

Disebutkan, adapun besaran pungutan retribusi Rp. 7.500 sebagai harga tiket masuk kunjungan ke wisata alam pantai pink. Tarif itu diperuntukkan bagi pengunjung lokal per orangan sesuai Perda Nomor 5 tahun 2018 tentang Retribusi Daerah.

Selain itu, tarif Rp. 5.000 per orang atau satu rombongan minimal 5 orang ditarik untuk pengunjung lokal. Sedangkan untuk anak-anak tidak dipungut biaya. Demikian pula retribusi parkir bagi roda dua sebesar Rp. 5000/ motor dan roda 4 Rp. 10.000/mobil.

“Daftar harga tiket masuk dan retribusi parkir sudah tertera dalam aturan. Jadi, tidak benar Rp. 25.000 seperti klaim hasil investigasi ALPA -NTB,” bantahnya.

Turmudzi mungkin menafsirkan jika harga tiket Rp. 25.000 itu untuk pengunjung asing perorangan, sementara untuk pengunjung asing rombongan Rp. 15.000.

“Tarif tiket tersebut sudah sesuai dengan Perda No. 5 tahun 2018,” tandas Turmudzi.

Karenanya, KTH Pink Lestari sebagai mitra KPH Rinjani Timur tidak mungkin menetapkan harga tiket sendiri diluar dari ketentuan yang berlaku.

Lebih jauh Turmudzi mengungkapkan tentang fasilitas kenyamanan pengunjung di kawasan wisata pantai Pink. Hingga saat ini, KTH Pink Lestari belum dapat mengembangkan kawasan tersebut sebagai lokasi tujuan wisata andalan.

Persoalannya, terkendala dengan sengketa yang hingga kini belum bisa teratasi. Itu lantaran SHM 704 masih belum memperoleh kekuatan hukum tetap.

“Kami berupaya semaksimal dalam pengelolaan pantai pink seperti membersihkan sampah, menanam pohon di area yang kelola KTH sehingga lebih aman dikunjungi,” ujar Turmudzi.

Untuk kebersihan di kawasan pantai Pink, Turmudzi menyebutkan telah mempersiapkan petugas kebersihan pagi dan sore setiap harinya. Dia memaklumi, jika sampah dan limbah yang terdapat di pantai pink dan sekitarnya merupakan sampah kiriman yang adanya pada musim-musim tertentu.

“Terkadang kami kewalahan dengan adanya sampah di sekitaran kawasan pantai Pink yang jumlahnya berton-ton. Sehingga kami ekstra kerja keras untuk membersihkannya,” ucapnya.

Turmudzi mengajak berbagai pihak untuk menghindari terjadinya perselisihan yang justru dapat menghambat sektor pariwisata di NTB, khususnya di Lombok Timur.

Ia meminta agar pihak-pihak tertentu berhenti bermanuver yang dapat memperkeruh suasana yang pada akhirnya menghambat iklim investasi yang lebih besar.

“Janganlah menyebar hoax atau informasi yang tidak benar. Mari kita saling ayomi untuk meningkatkan iklim investasi, meningkatkan sektor pariwisata dan terpenting ekonomi masyarakat Lombok Timur,” saran Turmudzi. (Bl)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait