Keuchiek Harus Mampu Tangani Masalah Dengan Arief Dan Bijaksana

  • Whatsapp

BIREUEN,ACEH,Beritalima  – Wakil Bupati Bireuen,Dr H Muzakkar A Gani,SH,M.Si mengharapkan agar Keuciek ( Kepala Desa-red) mampu menangani permasalahan di gampoeng yang dipimpinnya dengan arief dan bijaksana serta dengan kepala dingin.

          Harapan tersebut sebagaimana diungkapkan ketika melantik dan mengambil sumpah Keuchiek Leubu Cot, Kecamatan Makmur Kabupaten Bireuen, M Sabri , masa jabatan 2017 – 2023 di Gampoeng Leubu Cot Kecamatan Makmur,Kabupaten Bireuen.

          Menurut M Harun Aceh didampingi Muhammad Husen,S.Pd,MH kepada beritalima.com Senin,18 Desember 2017 di “ Warkop Uroe Malam “ pelantikan dan pengambilan sumpah adalah pemberian amanat atau kepastian kewenangan kepada seseorang untuk memangku kebijakan, yang dituntut untuk mampu memajukan potensi dan kemampuan yang dimiliki, demi mengembangkan kemajuan desa.

          Masyarakat sangat antusias ketika prosesi pelaksanaan pelantikan sebab dua wakil kepala Derah yaitu Wakil Bupati Bireuen H Muzakkar A Gani,SH,M.Si dan Wakil Wali Kotif Lhokseumawe Muhammad Yusuf Muhammad hadir dalam rangkaian “ Sawe Gampoeng “ ( Pulang Kampung –red) sekaligus melakukan pelantikan Keuchiek Leubu Cot dan menyantuni anak yatim.

          Namun tidak hanya itu kepulangan dua wakil Kepala Derah juga didampingi Pengusaha Sukses pemilik Pom Bensin Batu Phat Muhammad Yusuf Abdullah turut hadir sehingga nuansa Gampoeng sangat semarak apalagi diadakan silaturrahmi dengan acara Maulid Nabi Muhammad SAW yang melakukan bersama anak yatim.

          Dalam prosesi pelantikan Muzakkar menghimbau agar Keuchiek harus menjaga kepercayaan yang sudah diberikan oleh masyarakat, dan segera menyusun program kerja serta membenahi masalah di desa dengan merangkul Tuha Peut, tokoh masyarakat, pemuda, dengan komunikasi yang baik.” Harap Muzakkar.

          Disebutkan, dirinya dan Pemkab Bireuen mengucapkan selamat atas dilantiknya saudara Sabri sebagai Keuchiek masa jabatan 2017 – 2023, semoga pelantikan ini jadi mementum dan motivasi sebagai kepercayaan masyarakat .

          Sementara itu H Muzakkar A Gani dalam rangkaian silaturrahmi disambut dengan tarian ranup lampuan kemudian Muzakkar beserta isterinya menyerahkan bantuan santunan terhadap puluhan anak yatim di kawasan Kecamatan Suka Makmur.  ( SUHERMAN AMIN)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *