Khofifah Apresiasi Sevima Berikan Kuliah Gratis Digaji Tiap Bulan

  • Whatsapp

SURABAYA, Beritalima.com |
Seiring dengan semakin pesatnya perkembangan teknologi informasi global, kebutuhan sumber daya manusia (SDM) yang ahli di bidang IT juga semakin dibutuhkan. Kebutuhan lulusan handal bidang IT harus terus didorong sehingga nantinya pemenuhan kebutuhan tenaga ahli dibidang IT bisa terus terpenuhi dan memberikan andil dalam mewujudkan Indonesia Maju.

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengapresiasi adanya program Beasiswa Semesta yang diselenggarakan oleh SEVIMA (PT Sentra Vidya Utama) yang memberikan program beasiswa pendidikan kepada lulusan SMA/SMK sederajat untuk kuliah di bidang IT.

Khofifah menegaskan bahwa Pemprov Jatim mendukung penuh program Beasiswa Sevima dan mendorong lulusan SMA/SMK di Jawa Timur untuk ikut mendaftar. Sebab kampus yang ditawarkan dalam program ini juga merupakan kampus-kampus terfavorit yang ada di Surabaya.

“Saat ini kita sedang menuju industri 4.0, tentu lulusan bidang teknologi informasi sangat dibutuhkan. Kualifikasi teknologi informasi akan banyak dibutuhkan di dunia kerja, industri akan kian membutuhkan yang ahli di bidang Artificial intelligence, mesin otomasi, dan banyak lagi. Maka lulusan-lulusan expert di bidang IT harus terus kita hasilkan untuk memenuhi tuntutan jaman,” terang Khofifah di Grahadi dalam keterangan tertulis bersama Kepala Dinas Pendidikan Jawa Timur Dr. Ir. Wahid Wahyudi MT.

Para Pemenang Terinspirasi Ibu Gubernur. Sebagaimana diketahui, Beasiswa Semesta merupakan singkatan dari ‘Sevima Mencari Siswa Bertalenta’. Program dengan total hadiah Rp 300 juta ditujukan kepada siswa SMA/SMK sederajat bertalenta unggul.

Calon penerima beasiswa bisa berkesempatan kuliah di kampus favorit di Surabaya dengan bantuan berupa bebas biaya uang semester hingga lulus sarjana (S1).Selain itu, calon penerima beasiswa juga akan diajak bekerja di bidang IT (Information Technology) dan memperoleh gaji bulanan.

Tiga anak Jawa Timur berhasil memperoleh beasiswa tersebut. Yaitu Muhammad Alif Aziz dari SMK Telkom Malang sebagai Juara Bidang Networking (Jaringan); Dicky Setiawan dari SMKN 4 Malang sebagai Juara Bidang Programming (Pemrograman); dan Kiara Yasmin dari SMK Telkom Malang sebagai Juara Bidang UI UX (Desain Grafis).

Beasiswa ini dianugerahkan kepada para mahasiswa melalui Pengumuman Beasiswa SEMESTA yang ditayangkan pada Youtube SEVIMA. Setelah memperoleh beasiswa ini, mahasiswa mulai mendaftar kampus pilihannya di Surabaya secara bebas.

Alif Aziz berhasil meraih beasiswa atas kemampuannya dalam mencari kerentanan website. Dalam istilah teknis, orang berkeahlian seperti Alif kerap dijuluki sebagai hacker kerah putih. Dia melakukan aktivitas hacking, tapi untuk kebaikan dan dilaporkan kepada sang pemilik Website.

“Kebetulan saya setiap harinya bermain-main mencari sebuah website yang memiliki kerentanan dan melaporkannya. Dilandasi niat baik, Alhamdulillah selama ini memperoleh rezeki lumayan dan atas izin Allah saya mendapatkan beasiswa SEMESTA,” ungkap Alif.

Sedangkan Kiara Yasmin, terinspirasi untuk menjadi insinyur perempuan yang dapat membanggakan lingkungan dan keluarganya. Teknologi selama ini ia pandang telah membantu banyak kehidupan masyarakat, sehingga dengan keterlibatannya ia ingin membuktikan bahwa dirinya sebagai perempuan juga bisa ikut membantu masyarakat di dunia IT.

“Saya melihat prospek kerja di bidang IT yang begitu luas. Selain itu, saya melihat banyak sosok perempuan yang mengabdi bagi negeri seperti Ibu Gubernur, dan saya juga ingin mengabdi sebagai �Woman-in-tech� (Perempuan di Bidang Teknologi)! Dengan Beasiswa SEMESTA, saya berharap untuk bisa mengembangkan karir di bidang IT,” lanjut Alif.

Harapan Gubernur dan Kepala Dinas Pendidikan. CEO SEVIMA Sugianto Halim MMT mengungkapkan, tiga anak Jawa Timur akan diberikan kesempatan berkuliah di Surabaya, dengan pilihan kampus yang dibebaskan kepada anak-anak tersebut. Selain berkuliah, mereka juga akan memperoleh kontrak kerja di bidang IT dan gaji bulanan.

“Beasiswa SEMESTA ini sudah kali ketiga digelar oleh SEVIMA. Diluncurkan kembali pada Mei 2021 lalu bersama Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi dan Gubernur Jawa Timur, beasiswa ini menjadi cara SEVIMA untuk membuka jalan bagi talenta-talenta terbaik Indonesia untuk meraih masa depan yang cerah di bidang IT, dengan total hadiah berupa uang tunai dan biaya pendidikan senilai tiga ratus juta rupiah,” ungkap Halim.

Atas telah dianugerahkannya Beasiswa SEMESTA, Gubernur Khofifah berharap bahwa beasiswa ini dapat menjadi wujud peran aktif komunitas pendidikan tinggi dalam membangun SDM unggul di Jawa Timur dan Indonesia. “Saya harap siswa-siswi Jawa Timur bisa berpartisipasi untuk unjuk kebolehan di program beasiswa ini, dan bisa menjadi generasi yang memberikan kontribusi untuk kemajuan bangsa,” tukas Khofifah.

Sementara itu, Dr Ir Wahid Wahyudi MT selaku Kepala Dinas Pendidikan juga menekankan pentingnya beasiswa di bidang IT untuk menghadapi perkembangan teknologi informasi dan teknologi digital yang sangat cepat. Karena Jawa Timur memerlukan talenta digital untuk menghadapi era disrupsi.

“Untuk menghadapi era disrupsi, dibutuhkan talenta-talenta digital yang mumpuni, sehingga penyiapannya harus dilakukan secara terprogram dan berkelanjutan. Selamat dan sukses kepada para mahasiswa, tempuhlah kuliah dengan penuh semangat agar kelak mampu mewarnai perkembangan teknologi digital di Jawa Timur, Indonesia, dan di Dunia,” pungkas Wahid.(Yul)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait