Kisruh, Penghitungan Suara Desa Rabiyan Sampang Pindah ke Dishub

  • Whatsapp

SAMPANG, beritalima.com.com – Berawal dari rasa tidak puas yang muncul dari salah satu calon, penghitungan suara dalam Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Desa Rabiyan, Kecamatan Ketapang, Kabupaten Sampang di alihkan ke Dinas Perhubungan (Dishub).

Dipindahnya penghitungan suara tersebut lantaran situasi yang dinilai tidak kondusif dan di prediksi akan terjadi bentrok apabila penghitungan suara masih dilanjutkan di lapangan, Selasa (16/05/2017).

“sedikit tidak kondusif, dari hal itu kami sediakan tempat yakni posko Kabupaten untuk menghindari gejolak dan bentrok dari masing-masing pendukung” singkat Fatah, Camat Ketapang saat di konfirmasi beritalima.com.

Hingga berita ini dilansir penghitungan suara akhirnya selesai dengan kondusif dan dimenangkan oleh Drs. Hasbun Nazar mantan Kepala Desa yang baru saja menjabat dengan perolehan (495) suara, yang disusul Amiruddin dengan perolehan (450) suara sementara di peringkat ketiga Zainal, dengan perolehan (155). (Adie)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *