Kodim Bontang Rutin Ikut Program Jumat Bersih

  • Whatsapp

Bontang,- Sudah menjadi agenda rutin bagi selurih intansi Pemerintah Kota (Pemkot) Bontang bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) untuk melakukan bersih-bersi tiap hari Jumat tiba, tak terkecuali Personel Kodim 0908 Bontang.

Namun belakangan Jumat Bersih sedikit berbeda bagi personel Kodim Bontang. Mushapnya disela-sela kesibukannya menjalankan Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) 102 mereka masih menyempatkan diri turut andil kedalam program tersebut.

Kali ini TNI dan Polri, lintas Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Pemkot Bontang, hingga masyarakat berbaur membersihkan Stadion Taman Prestasi di Kelurahan Bontang Lestsri. Tak sampai disitu, kegiatan serupa juga dilakukan TNI di Kelurahan Berbas Pantai.

“Kegiatan Jumat Bersih merupakan agenda rutin Kodim 0908 Bontang dalam mendukung program Pemkot Bontang untuk pengembangan pariwisata serta menciptakan dan memelihara lingkungan agar tetap bersih, indah dan sehat,” kata Dandim 0908 Bontang, Letkol Arh Gunawan Wibisono saat dikonfirmasi, Jumat (03/8) pagi.

Selain itu, kata dia, program Jumat Bersih diharapkan dapat menambah daya tarik kunjungan wisatawan domestik maupun mancanegara. “Di samping itu juga akan berdampak pada peningkatan perekonomian warga sekitar yang  berujung dengan meningkatnya kesejahteraan warga Bontang,” tuturnya.

Diketahui agenda Jumat Bersih yang digalakkan Pemkot Bontang berhasil meraih rekor dari Museum Rekor Indonesia (Muri). Saat itu Program Jumat Bersih tercatat sebagai pemecah rekor yg ke 7.619 di Museum Muri Jakarta, setelah berhasil memupuk tanaman sepanjang 18,5 kilometer.

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *