Kokola Halal Edukasi Murid SD Peduli Lingkungan Lewat Lomba

  • Whatsapp
Berbagai lomba digelar Kokola Group untuk memperingati Hari Pahlawan di SDN 1 Dukuh Menanggal, Surabaya, 9-12/11/2018.

SURABAYA, beritalima.com – Memperingati Hari Pahlawan 10 November, Kokola Group menggelar serangkaian kegiatan untuk menumbuhkan rasa nasionalis kepada anak anak generasi bangsa.

Produsen Biskuit Halal dan Aman ini bekerja sama dengan SDN 1 Duku Menanggal Surabaya mengadakan berbagai lomba, mulai tanggal 9 sampai 12 November 2018.

Public Relation Manager Kokola Group, Andi Fian Octavia, mengatakan, lomba-lomba itu di antaranya lomba kostum perjuangan, lomba kolase biskuit, lomba mewarnai, lomba makan malkist olez kokola secara estafet, dan lomba fashion pakaian daur ulang.

Lomba-lomba itu diikuti ratusan murid SD dengan busana pejuang. Sedangkan untuk lomba fashion pakaian daur ulang, pakaian daur ulangnya merupakan buatan orangtua mereka yang juga dilombakan.

Pakaian daur ulang itu menggunakan kemasan produk Kukis Kokola Halal. Pemenang lomba bikin pakaian daur ulang itu mendapatkan trophy dan bingkisan perjuangan dari Biskuit Kokola Halal.

Kegiatan ini bertujuan mengedukasi sejak dini kepada khalayak mengenai makanan yang halal, aman, sehat serta mengugah semangat untuk mengurangi polusi sampah.

“Kegiatan ini sebagai bentuk dari komitmen Kokola Group yang senantiasa berbagi kebahagiaan dan kenikmatan ‘Sharing Happylicious’ kepada masyarakat Indonesia, dan mensosialisasikan makanan halal pada generasi penerus bangsa,” kata Fian.

Kegiatan ini bertujuan untuk menanamkan rasa hormat terhadap jasa para pejuang, terutama pada para pahlawan arek-arek Suroboyo yang berjuang melawan penjajah pada 10 November 1945.

Kokola Group komitmen berbagi kebahagiaan dan memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh masyarakat Indonesia. Fashionable Biskuit ini telah mengembangkan sayapnya di Indonesia lebih dari 43 tahun.

Kokola Group juga memastikan tiap proses pembuatan Biskuit Kokola dikerjakan oleh tenaga Putra Putri Indonesia profesional yang berkomitmen tinggi dalam menjaga keamanan pangan (Food Safety) melalui penggunaan mesin dengan teknologi modern.

Wujud komitmen Kokola Group dalam proses produksi telah mendapatkan sertifikasi standar ISO 22000, BRC, Halal dari MUI, dan BPOM (Badan Pengawas Obat da Makanan) Indonesia.

“Semoga dari kegiatan ini Kokola Group bisa membantu mewujudkan generasi muda Indonesia yang cinta pada negerinya, berprestasi serta kaya inovasi untuk membangun negara Indonesia lebih baik kedepannya,” ujar Fian. (Ganefo)

beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *