KONGA UNIFIL. Prestasi demi prestasi terus ditorehkan oleh Satgas Maritim TNI KONGA XXVIII-I/UNIFIL selaku pengawak KRI Bung Tomo-357. Setelah dianugerahi medali United Nations atas jasa dan peranannya dalam menjaga perdamaian di kawasan perairan Lebanon, kali ini Komandan KRI Bung Tomo-357 Kolonel Laut (P) Heri Triwibowo mewakili seluruh Prajurit Satgas Maritim TNI KONGA XXVIII-I/UNIFIL dianugerahi Lebanese Armed Forces Medal (LAF Medal) oleh Angkatan Bersenjata Lebanon yang disematkan secara langsung oleh LAF Navy Commander Rear Admiral Majed Alwan di Centre of LAF Officer Club Manara, Beirut Lebanon. Jumat, (28/7/2017).
Penganugerahan dan penyematan LAF Medal ini merupakan bentuk penghargaan dan sekaligus pengakuan yang diberikan oleh Militer Lebanon kepada pihak yang telah berjasa, berdedikasi dan banyak memberikan andil bagi Angkatan Bersenjata Lebanon dalam hal perdamaian dan kemajuan di Lebanon. Menurut Rear Admiral Majed Alwan, kontribusi KRI Bung Tomo-357 dalam misi MTF (Maritime Task Force) UNIFIL sangat berarti bagi Angkatan Laut dan masyarakat Lebanon, kehadiran unsur-unsur MTF di laut Mediterania secara langsung memberikan manfaat besar bagi roda perekonomian di Lebanon.
“Angkatan Laut Indonesia sejak keikutsertaannya dalam misi perdamaian di Lebanon telah banyak membantu LAF NAVY mengamankan perairan dari aktivitas ilegal melalui laut yang dapat mengganggu stabilitas keamanan di darat”, ujar Perwira Tinggi Angkatan Laut Lebanon tersebut sesaat setelah menyematkan medali yang bernama Medal of Valor Wussam at Takdir Al Ashkariy Silver Class di dada Komandan KRI Bung Tomo-357.
“Oleh karena itu, saya mewakili Militer Lebanon, khususnya LAF NAVY mengucapkan terimakasih atas dedikasi dan jasa Prajurit KRI Bung Tomo-357, harapannya semoga hubungan dan kerjasama ini terus berlanjut”, jelas Majed Alwan mengakhiri sambutannya.
Pada kesempatan itu, Dansatgas Maritim TNI KONGA XXVIII-I/UNIFIL atas nama seluruh Prajurit Satgas mengucapkan terima kasih dan merasa terhormat atas kepercayaan dari Angkatan Bersenjata Lebanon, dan juga berterima kasih atas bantuan/dukungan yang telah diberikan kepada Satgas Maritim TNI selama berada di Lebanon.
Kegiatan penyematan LAF Medal diakhiri dengan jamuan makan siang. Turut hadir pada kegiatan ini, staf dan pejabat Militer LAF NAVY, serta Deputy MTF Commander Kolonel Laut (P) Ahmad Wibisono beserta Staf MTF UNIFIL.