Komunitas Guru Olahraga Surabaya Bagikan 223 Paket Sembako

  • Whatsapp

SURABAYA, beritalima.com | Komunitas guru olahraga Surabaya yang tergabung dalam Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) PJOK SMP Negeri Surabaya adakan aksi social Peduli Dampak Covid-19. Sebanyak 223 paket Sembako berisikan 2 kg beras dan 4 bungkus mie instan dibagikan kepada masyarakat yang terdampak seperti tukang becak, Ojol.

M.Rois yang ditunjuk selaku kordinator aksi social ini mengatakan, bila kegiatan ini merupakan spontanitas dari para guru olahraga yang tergabung dalam MGMP PJOK Surabaya untuk dapat sedikit berbagi kepedihan dan kesedihan dengan masyrakat yang terdampak Covid-19.

“Melihat keadaan masyarakat saat ini teman-teman para guru olahraga mengajak untuk memberikan sesuatu yang bermanfaat. Memang apa yang kami berikan belum bisa mencukupi tapi paling tidak kita sudah berbagi kasih dengan sesamanya,” ujarnya.

“Semoga ini juga akan ditindak lanjuti lagi dengan mengajak rekan-rekan guru lainnya, yang tidak hanya dari PJOK saja. Dan Sembako tersebut telah kami bagikan diareal pasar Wonokromo, Ampel Pegirian, Sawah Pulo, Tandes, Gubeng, Joyoboyo, Kebonsari dan sekitar jalan Kutilang,” terangnya.

Salah satu pengurus KONI Kota Surabaya bidang Binpres ini menambahkan kegiatan tersebut selain melibatkan para guru olahraga juga didukung penuh oleh Pembina MGMP diantaranya Effendi Rantau KepsekSMPN 30, Sukarjo Kepsek SMPN 8 dan Budiono Kepsek SMPN 24. dar

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait