FAKFAK, beritalima.com – Dalam rangka memperingati 1 Mei, hari kembalinya Irian
Barat ke pangkuan Negara Kesatuan Repoblik Indonesia (NKRI) ke-54
tahun 2017, Komunitas Ojek Trikora Kabupaten Fakfak menggelar pawai
merah putih, Senin (1/4/2017) pukul 8:45 WIT.
Pantauan media ini, peserta pawai sebanyak 120 orang lebih mengambil
start depan Kodim 1706/Fakfak setelah dilepas oleh Dandim melalui Pasi
Ter Kodim, Kapten Inf. Siswanto yang dihadiri Pasi Logi Kodim, Kapten
Inf. Hunihatu, Pasi OPS Kodim, Kapten Inf. Bonadji dan Dan Unit Intel
Kodim, Letda Inf. Zainuddin dan Letda Adam Faud.
Selanjutnya peserta melakukan pawai dengan membawa bendera merah
putih melintasi ruas jalan strategis Kota Fakfak diantaranya jalan
Puncak, Jalan depan Taman Mahkam Pahlawan.
Melintasi jalan depan kediaman Kapolres, Jln Kawasan Thumburuni,
melintas jln depan Pasar Thumburuni, Jalan Wagom Keluarahan Wagom,
Kampung Tanama, Dulanpokpok, hingga ke putaran bandara Torea Fakfak
dan kembali finis di pantai Reklamasi, Jln. DR. Salsanamudat Kabupaten
Fakfak sekitar pukul 10.00 WIT.
Kepada media ini, Dan Unit Intel Kodim Fakfak, Letda Inf. Zainudin
mengatakan, kegiatan ini merupakan wujud nyata masyarakat Kabupaten
Fakfak bersama dengan Kodim 1706/Fakfak dalam rangka memperingati hari
kembalinya Irian Barat ke pangkuan NKRI.
“Dengan peringatan 1 Mei 2017 tahun, hari kembakinya Papua ke
pangkuan NKRI ke-54, kita perkuat semangat nasionalisme dan kebangsaan
dalam bingkai NKRI,”ujarnya. [try]