SITUBONDO Beritalima.com – Bulan suci Ramadhan 1438 H, dimanfaatkan oleh komunitas mobil Sedan Tapal kuda meliputi Pasuruan (bagian timur), Probolinggo, Lumajang, Jember, ,Bondowoso, Banyuwangi dan Komunitas Honda Maestro Riders Club ( HMRC ) Kabupaten Situbondo mengais pahala untuk berbagi dengan sesama, melalui bagi – bagi takjil dan buka puasa.
Kegiatan yang digelar didepan Pendopo Bupati Situbondo di jalan Kartini no 1, sekitar 40 unit mobil jenis sedan dari berbagai merek dan tipe serta berbagai komunitas tampak dipenuhi pengguna jalan dan abang becak di sekitar lokasi pembagian takjil dan buka puasa.
Bahkan sebelum acara, Kanit Dikyasa – Sat Lantas Polres Situbondo Iptu Supoyo, SH, memberikan arahan singkat tentang keselamatan dijalan dan aturan berkendara yang benar serta pemberian Cinderamata.
“Kami kepolisian tentu mendukung setiap kegiatan positif, apalagi kegiatan ini pesertanya se tapal kuda dan di lakukan di wilatah Situbondo, Kami mengucapkan terima kasih karena mau berbagi di kota kami dan tetap jaga keselamatan di jalan,”Singkat Supoyo.
Wahyu dari Komunitas HMRC Tapal Kuda selaku penggagas acara menyampaikan rasa terima kasihnya terhadap masyarakat situbondo yang dengan ramah menerima kehadiran HMRC dan bahkan ada masyarakat yang ikut berpartisi dalam acara yang digelar bersama beberapa komunitas.
“Selain bagi – bagi takjil, dengan swadaya kami juga kumpulkan dan bagikan sekitar 50 paket Sembako berupa beras, minyak dan gula dengan sistem kupon sehingga tepat sasaran dan tidak menimbulkan antrian berdesakan,”Ujar Wahyu.
Perwakilan HMRC Situbondo Wido Tnt menambahkan, pokok acara tersebut selain berlomba dalam mencari pahala tapi juga di maksudkan menjaga silaturrahim dan soliditas antar anggota walaupun berlainan daerah.
“Meski tidak dalam momen Ramadan, kami juga sering melaksanakan kegiatan sosial, Harapan kami kedepannya semakin kompak dan terus dapat melaksanakan kegiatan sosial untuk membantu masyarakat,”Tutup Wido.
Tak hanya HMRC yang hadir namun acara bagi – bagi takjil dan sembako yang kemudisn dilanjutkan berbuka puasa bersama, tampak dihadiri juga dari komunitas BCC, HCS serta CARS ikut menyemarakkan acara. (JOE).