Kontribusi Nyata untuk Negeri, PT Petrokimia Gresik Salurkan Bantuan Hampir 2 Miliar untuk Masyarakat Sekitar Selama Ramadan 2023

  • Whatsapp
DU PD, Dwi Satriyo Annurogo (empat dari kiri) didampingi DKU PG, Robby Setiabudi Madjid (tiga dari kiri) saat menyerahkan simbolis bantuan untuk Masjid Al Muhajirin Pongangan Gresik pada kegiatan Safari Ramadan.(*)

GRESIK,beritalima.com- PT Petrokimia Gresik terus berkontribusi nyata untuk negeri. Seperti di tahun-tahun sebelumnya, Perusahaan BUMN ini di bulan Ramadan rutin membagikan bantuannya untuk masyarakat.

Untuk Ramadan kali ini perusaahaan pupuk tersebut telah berbagi berkah hampir Rp 2 miliar untuk warga dan lembaga sosial sekitar perusahaan.

Bahkan selama Safari Ramadan 1445H di masjid masjid sekitar perusahaan, Petrokimia Gresik yang juga memberikan bantuan operasional untuk masjid yang dikunjungi baru-baru ini.

“Alhamdulillah di momen Ramadan ini kita bisa kembali bersilaturahmi dengan
masyarakat Gresik. Kami bisa berbuka puasa bersama dan salat tarawih dengan
jamaah masjid di sekitar perusahaan. Petrokimia Gresik juga telah memberikan
bantuan untuk operasional masjid yang dikunjungi, sehingga kegiatan Ramadan di
masjid tersebut dapat berjalan dengan meriah,” ujar Direktur Utama Petrokimia Gresik, Dwi Satriyo Annurogo, Sabtu (30/3/2024).

Safari Ramadan selama tiga hari ini Direksi Petrokimia Gresik mengunjungi Masjid Al
Muhajirin, Desa Pongangan; Masjid Roudlotul Abror, Roomo; Masjid Roudlotul
Jannah, Tlogo Pojok; Masjid Al Ikhlas Nusantara 1, Randuagung; Masjid Karomah, Lumpur; dan terakhir di Masjid Baitul Amin, Kedanyang.

Dalam Safari Ramadan ini, Petrokimia Gresik juga memberikan bantuan kepada
masing-masing masjid untuk operasional masjid selama Ramadan. Dengan demikian
diharapkan pelaksanaan ibadah selama Ramadan di masjid-masjid tersebut semakin meriah.

“Selain menyapa para jamaah yang ada di sekitar perusahaan, kegiatan Safari
Ramadan ini sekaligus bentuk kontribusi atau kebermanfaatan perusahaan untuk
masyarakat. Perusahaan hadir di tengah-tengah masyarakat di berbagai momen,
termasuk selama Ramadan,” ujarnya.

Bantuan ini melengkapi bantuan yang diberikan Petrokimia Gresik untuk 143 tempat ibadah dan lembaga sosial yang ada di sekitar perusahaan dengan total Rp702,5 juta.

Bantuan tersebut diserahkan untuk 15 masjid, dimana masing-masing masjid
mendapat bantuan senilai Rp7,5 juta. Kemudian bantuan juga diberikan kepada 78 musala (setiap musala menerima Rp5 juta), 23 pondok pesantren dan 27 panti asuhan dengan nilai bantuan Rp4 juta per lembaga.

Selain itu, pada Ramadan ini Petrokimia Gresik juga memberikan santunan untuk anak yatim-piatu, imam rawatib, guru TPQ, bantuan UMKM dan sembako murah dengan total Rp1,16 miliar. Dengan demikian total bantuan Petrokimia Gresik selama Ramadan sebanyak Rp1,96 miliar.

“Kami berharap kegiatan Safari Ramadan dan bantuan ini dapat membantu
menumbuhkan semangat beribadah di bulan suci Ramadan sehingga kita mampu
menjadi pribadi yang lebih baik dari sebelumnya,” ujarnya.

Dwi Satriyo mengatakan, kemajuan Petrokimia Gresik di usia hampir 52 tahun ini tidak lepas dari dukungan masyarakat. Sehingga operasional bisnis yang dijalankan Petrokimia Gresik dalam menjaga ketahanan pangan nasional berlangsung dengan lancar.

“Sebagian dari jamaah masjid yang kami kunjungi juga terdapat pensiunan dari
karyawan Petrokimia Gresik.

Para founding fathers Petrokimia Gresik selalu mengajarkan kepada kami jika kemajuan perusahaan harus selaras dengan kebermanfaatannya bagi masyarakat. Salah satu contohnya melalui bantuan-bantuan ini,” pungkas Dwi Satriyo.(Moh Khoiron)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait