BERAU, Beritalima.com – Berdasarkan instruksi panglima TNI tentang pemutaran kembali film gerakan pemberontakan yang di lakukan oleh komunis atau yang lebih dikenal G 30 S PKI tahun 1965, Kodim 0902/TRD Kabupaten Berau tidak ketinggalan demikian juga Koramil 0902/01 Kecamatan Segah telah melaksanakan instruksi tersebut,pada hari jum’at (29/10/17) sekitar pukul19. 30 hingga 21 00, acara nobar tersebut dihadiri unsur Muspika ,Tokoh masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Adat, Guru serta para palajar mulai tingkat SD, SMP, SMA/SMK se Kecamatan Segah.
Dalam kesempatan tersebut Camat Segah mengucapkan terimah kasih kepada Koramil 0902/01 Segah atas terselenggaranya acara nonton bersama , dan berpesan kepada masyarakatnya agar menyimak secara seksama film G30S PKI serta memahami sejarah dan mengetahui betapa kejamnya pemberontakan ketika itu, kita semua tentu sangat tidak menghapkan kejadian seperti itu lagi .
“Initinya adalah biar masyarakat terutama para generasi muda dan pelajar mengetahui betapa kejamnya pemberotakan yang di lakukan G30S PKI saat itu. Kita semua tentu sangat tidak mengharapkan kejadian seperti itu terulang kembali,”ucapnya.
Sementara itu ,Danramil Segah Kapten Inf Peka Aswan S.OR dalam sambutannya mengucapkan terimah kasih kepada semua unsur yang telah memenuhi undangan nonton bersama, karena dengan terlaksananya acara ini kami dari jajaran Koramil Segah telah melaksanakan intruksi Panglima TNI Jendral Gatot Nurmantyo,dan kami berharap dengan pemutaran kembali film pemberontakan G30S PKI ini kita semua dapat memahami betapa beratnya perjuangan dan pengorbanan pahlawan revolusi kita saat itu.
“Kita semua mengerti bahwa betapa berbahayanya Komunis/PKI . Kepada siswa dan siswi agar mengetahui sejarah bangsa, kita bangsa Indonesia pernah mengalami sejarah kelam yang tidak dapat kita lupakan begitu saja. Perjuangan dan pengorbanan yang sangat pantas untuk di kenang sampai kapan pun,”ungkapnya.
Di akhir acara Danramil 0902/01 Segah, Kapten Inf Peka Aswan.S.OR memberikan door prize kepada murid siswa dan siswi yang bisa menjawab pertanyaan yang menyangkut film G30S PKI. (*/tim)