MALANG, Beritalima.com-
Dr. Sri Untari Bisowarno, M.AP, beserta anggota Komisi E DPRD Provinsi Jawa Timur melakukan kunjungan ke Balai Latihan Kerja Singosari, Kabupaten Malang dalam rangka Evaluasi dan Monitoring Pelatihan Vokasi.
Sekretaris DPD PDI-P Jatim ini bersama Kepala UPT BLK se-Jawa Timur berdiskusi tentang langkah strategis untuk menekan angka pengangguran terbuka di Jawa Timur.
Dalam bahasan pada kegiatan kunjungan dewan ke BLK Singosari tersebut, diskusi dengan Fokus utama: Memastikan tenaga kerja produktif siap terserap di dunia kerja. Mendorong pertumbuhan ekonomi melalui tenaga kerja yang kompeten. Membekali masyarakat untuk menjadi wirausaha yang berani menciptakan lapangan kerja baru.
“Dengan kolaborasi ini, diharapkan tercipta solusi nyata untuk menciptakan masa depan kerja yang lebih baik bagi masyarakat Jawa Timur,” ungkap Sri Untari.
“Bersama, kita bangun ekonomi yang kuat dan inklusif, Optimis Jatim Bangkit.” Tandas ketua komisi E DPRD provinsi Jatim ini.(Yul)