Laksanakan Perintah Bupati Sampang, Kecamatan Tambelangan Gencarkan Pembacaan Burdah

  • Whatsapp

SAMPANG, BeritaLima.com – Bupati Sampang H.Slamet Junaidi beberapa waktu lalu mengeluarkan surat edaran yang memerintahkan kepada semua takmir Masjid dan pengurus Musholla untuk menyelenggarakan pembacaan sholawat Tibbil Qulub, sholawat Burdah dan berdo’a bersama.

Hal itu dilakukan untuk memohon perlindungan kepada Allah dan sebagai bentuk ikhtiar bersama agar diselamatkan dari berbagai penyakit khususnya covid-19 yang sedang melanda dan memohon agar pandemi segera berakhir.

Menindaklanjuti hal tersebut Camat Tambelangan Kiyatno bersama jajaran Forkopincam menginstruksikan kepada semua pengurus Masjid dan Musholla se-Kecamatan Tambelangan untuk bersama-sama menyelenggarakannya.

“Kami Pemerintah Kecamatan Tambelangan langsung melanjutkan perintah Bupati itu, dan syukurlah semua pihak menerima dengan baik dan langsung melaksanakannya, termasuk juga di Musholla yang ada di kantor Kecamatan,” ungkapnya.

Selain itu, kita juga menganjurkan agar pembacaan sholawat Tibbil Qulub dijadikan dzikir setiap kali selesai Adzan dengan harapan semua musibah ini segera diangkat dan situasi kembali seperti semula.

“Kondisi saat ini sangat memprihatikan dengan banyaknya korban meninggal dunia, untuk itu marilah kita bersama-sama memohon perlindungan kepada Tuhan dengan memperbanyak berdoa dan sholawat, disamping itu patuhi protokol kesehatan dan jangan lupa untuk suntik vaksin,” harapnya.

Sementara itu Hadi warga Tambelangan menyambut baik perintah Bupati Sampang untuk melaksanakan pembacaan sholawat Burdah bersama, menurutnya hal itu sebenarnya sudah menjadi kebiasaan yang dilakukan umat Islam dari dahulu disaat menghadapi berbagai musibah.

“Bagi kami ini bukan hanya sekedar berdo’a, namun juga merupakan ritual disaat menghadapi musibah yang sering dilaksanakan oleh Masyarakat terlebih Alim Ulama, sehingga tidak hanya berusaha namun disamping itu juga berdoa,” singkatnya.

Senada hal yang disampaikan H.Saiful Ansori, dalam pelaksanaannya berbagai macam cara berbeda yang dilakukan oleh Masyarakat terlebih di Desa, mulai dari bersama-sama membaca di Masjid dan Musholla ada juga yang keliling.

“Terlepas dari semua itu, kami sebagai Tokoh Masyarakat berharap agar Masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan khususnya dalam menjaga jarak, kami tidak ingin niat baik ini bertolakbelakang dengan Pemerintah,” tandasnya. (FA)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait