Berbagi kebahagiaan dalam rangka HUT ke-70 Jalasenastri tahun 2016 ini digagas Komandan Lanal Banyuwangi Letkol Laut (P) Wahyu Endriawan, S.H yang dijalankan Pengurus Cabang Jalasenastri Lanal Banyuwangi di Kelurahan Sarongan, Kecamatan Pesanggaran, Kabupaten Banyuwangi.
Selain pembagian 235 paket sembako, dalam dalam kesempatan yang sama juga digelar bakti sosial kesehatan dengan pelayanan kesehatan umum dan gigi kepada 150 orang, khitanan masal yang diikuti sembilan anak, cukur gratis kepda 35 warga dan pemberian sumbangan pupuk sejumlah 2,5 ton kepada para petani di Kelurahan Sarongan, Kecamatan Pesanggaran, Kabupaten Banyuwangi.
Menurut Danlanal Banyuwangi, gelaran bakti sosial kesehatan, khitanan masal, pembagian paket sembako, pembaian puouk gratis dan cukur gratis ini digelar dalam rangka menyambut Hari Jadi Jalasenastri ke-70 tahun 2016 dan Hari Kemerdekaan RI tahun 2016.
“Kita akan terus mencoba memberikan manfaat kepada masyarakat sekitar, karena kita berawal dari rakyat dan berkarya untuk rakyat, semoga hal ini bisa membantu masyarakat yang membutuhkan,” pungkasnya.@Budi beritalima.com