Launching MASS, Pemkot Madiun Harapkan Perizinan Online Lebih Cepat

  • Whatsapp

MADIUN, beritalima.com- Madiun Kota Single Submission (MASS) resmi di launching, Rabu 27 Maret 2019.

Hal tersebut merupakan salah satu upaya pemerintah, khususnya daerah dalam rangka mendongkrak pertumbuhan ekonomi dengan memberikan dukungan terhadap investasi.

Dalam sambutannya, Walikota Madiun, H. Sugeng Rismiyanto, mengatakan, pemerintah memiliki tanggung jawab dan harus hadir, serta menginisiasi dan wajib memfasilitasi perizinan dalam berusaha.

Maka dari itu, Pemkot melalui Dinas Penanaman Modal, Pelayanan Terpadu Satu Pintu, Koperasi dan Usaha Mikro (PTSP KUM) berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat guna terwujudnya percepatan pelaksanaan berusaha di Kota Madiun.

“Salah satunya pelayanan perizinan usaha melalui OSS yang terintegrasi nasional. Sedangkan untuk meningkatkan kinerja pelayanan perizinan di daerah, maka dibuatlah perizinan online daerah yang bernama MASS ini,” jelas H. Sugeng Rismiyanto.

Hal ini, lanjutnya, sejalan dengan era modern saat ini yang menuntut percepatan pelayanan di semua sektor termasuk pelayanan perizinan yang dapat di akses darimana saja dan tidak terbatas waktu dan tempat.

“Yang penting bahwa melalui MASS kesejahteraan bagi masyarakat dapat tercapai, tidak hanya mengandalkan satu sektor saja. Percepatan adalah satu keinginan bersama,” katanya.

Sugeng berharap, hadirnya MASS dan juga pelaksanaan sosialisasi PP 24 Tahun 2018 dapat dimanfaatkan sebagai sarana dalam menggali informasi dan memperoleh solusi atas kendala yang dihadapi dalam pelaksanaan perizinan online di Kota Madiun. (Sumber Diskominfo. Editor:Astono).

Ket.Foto: H. Sugeng Rismiyanto (tengah).

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *