Layanan Spesial BPJS Ketenagakerjaan Surabaya Rungkut di HUT Ke-41

  • Whatsapp

SURABAYA, beritalima.com – Tepat di Hari Ulang Tahun BPJS Ketenagakerjaan ke 41, Rabu (5/12/2018), BPJS Ketenagakerjaan Surabaya Rungkut memberi layanan spesial pada peserta yang datang ke kantornya, dan yang sedang dirawat di rumah sakit.

Perayaan ulang tahun ini diawali dengan pemotongan tumpeng oleh Kepala Kantor BPJS Ketenagakerjaan Cabang Surabaya Rungkut, Oki Widya Gandha, yang kemudian diberikan pada 3 peserta yang berumur 41 tahun dan bersepatu nomor 41.

Selain itu, Oki dan seluruh karyawan-karyawati yang semuanya berbusana adat daerah, juga memberikan cinderamata pada ketiganya. Sedangkan pada pengunjung lainnya juga diberikan souvenir dan menikmati bakso gratis, di samping mengikuti quis berhadiah serta hiburan musik electone.

Lebih dari itu, di hari istimewa ini BPJS Ketenagakerjaan Cabang Surabaya Rungkut juga mengunjungi dua peserta yang mengalami kecelakaan kerja dan kini masih dirawat di RSAL Dr Ramelan Surabaya.

Kedua peserta ini, Tukimin, pekerja PT Cahaya Fajar Abaditama yang jatuh dari tangga setinggi 3 meter di lokasi kerja, dan Andreas Edy Solfianto, karyawan PT Sinar Indah Perkasa yang kecelakaan lalu lintas saat pulang kerja.

Oki berharap dengan layanan terbaik ini akan semakin mengikat kepesertaan, bahkan melalui mereka akan menambah jumlah kepesertaan, baik dari pekerja sektor penerima upah (PU) maupun bukan penerima upah (BPU).

Selain itu, saat melakukan kunjungan ke peserta yang sedang dirawat di RSAL Dr.Ramelan Surabaya, Oki mengungkapkan, rumah sakit ini merupakan salah satu Pusat Layanan Kecelakaan Kerja (PLKK) yang telah bekerjasama dengan BPJS Ketenagakerjaan Cabang Surabaya Rungkut sejak 2016.

Dan belum lama ini antara BPJS Ketenagakerjaan Surabaya Rungkut dengan RSAL Dr Ramelan Surabaya juga telah melakukan perjanjian kerjasama tentang layanan prothese tangan bionic untuk peserta BPJS Ketenagakerjaan seluruh Indonesia yang kehilangan tangan akibat kecelakaan kerja.

“Jadi kalau selama ini peserta BPJS Ketenagakerjaan yang tangannya harus diamputasi akibat kecelakaan kerja diganti dengan tangan palsu yang tidak bisa difungsikan, mulai awal tahun baru 2019 nanti bisa menggunakan tangan bionic buatan RSAL Dr Ramelan yang bisa difungsikan,” jelas Oki. (Ganefo)

Teks Foto: Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Surabaya Rungkut, Oki Widya Gandha (4 dari kanan), bersama Kabid Pelayanan drg. Arimeita WA (kanan), saat mengunjungi Andreas, peserta yang dirawat di RSAL Dr Ramelan Surabaya, Rabu (5/12/2018).

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *