SURABAYA, beritalima.com | Latihan Dasar Kepemimpinan Mahasiswa (LDKM) menjadi kegiatan wajib diikuti setiap mahasiswa baru. Mahasiswa diajarkan prinsip kepemimpinan. Mulai dari konsep, komunikasi, disiplin dan kepribadian. Juga, dilatih tenaga tangguh dalam situasi apapun.
“Manfaat LDKM bagi mahasiswa baru besar sekali. Mereka diajarkan kebiasaan berpikir sistematis, cara kerja efektif, konsep dan program kegiatan organisasi, komunikasi, disiplin dan tangguh dalam menghadapi segala situasi,” kata Kepala Humas STIAMAK Barunawati Surabaya, Drs. Moh. Fail M.Ag, Jumat (20/11/2025).
Mahasiswa peserta LDKM yang aktif, lanjut Fail, terlihat dari cara bicaranya, teratur dan tidak ngelantur. Paham problem solving dan cara berpikirnya sistematis. Cara berkomunikasinya juga terlihat mengikuti norma komunikasi. Lebih disiplin saat kuliah dan mengerjakan tugas.
“Tanda lulus LDKM lainnya bisa dilihat dari tumbuhnya rasa suka organisasi. Suka mikir dan bikin program. Suka tantangan, kreativitas dan inovasi organisasi,” tambah Fail.
STIAMAK Barunawati Surabaya menjadi satu-satunya perguruan tinggi yang fokus pada bisnis maritim. Program Studi S1 Ilmu Administrasi Bisnis konsentrasi bisnis logistik dan pelabuhan dan enterpreneur.
Kampusnya sangat strategis di pusaran bisnis pelabuhan di jalan Perak Barat 173 Surabaya. Para dosen pengajarnya dari praktisi bisnis pelabuhan Pelindo, Pelayaran, Forwarding, bea cukai, importir-eksportir dan pengusaha depo kontainer.
Kegiatan kuliah pagi dan sore. Sementara kegiatan kuliah lapangan dilakukan di Terminal Petikemas Surabaya (TPS), Terminal Teluk Lamong (TTL), Pelabuhan Internasional dan Kawasan Industri Java Integrated Industrial Port & Estate (JIIPE) Manyar Gresik.
Lulusan STIAMAK banyak diterima bekerja di grup Pelindo, perusahaan ekspedisi, tracking, pelayaran, ekspor-impor dan perusahaan depo, juga di perusahaan maritim terkait lainnya. (Gan)
Teks Foto: Para mahasiswa dan dosen STIAMAK Barunawati Surabaya, kegiatan LDKM.








