Lilik Hendarwati Bukukan Kinerjanya, Berharap Banyak Yang Ikuti Jejaknya

  • Whatsapp

SURABAYA, Beritalima.com|
Wanita cantik berhijab yang selalu tampil penuh energik ini mengatakan, selama 4 tahun terakhir sebagai anggota DPRD provinsi Jatim, begitu banyak kegiatan yang dilakukan dengan melibatkan berbagai elemen masyarakat.

Bahkan bendahara DPW PKS Jatim ini juga mengadakan kompetisi sepakbola, lomba video kreatif, dan lomba-lomba yang lain, termasuk diantaranya yang melibatkan emak-emak. Seperti lomba tumpeng, lomba senam, dan lain-lain.

“Kalau kegiatan sosial, InsyaAllah sebelum menjadi anggota dewan, sudah saya lakukan. Blusukan kemana-mana, membantu saudara-saudara kita yang membutuhkan, yang baru mendapatkan musibah, yang membutuhkan modal usaha, dan kegiatan yang lain,” tuturnya.

“Saya juga berharap semuanya melakukan itu, walaupun kita ini anggota dewan yang seringkali dianggap masyarakat hanya pencitraan, hanya mengumbar janji yang tidak pernah ditepati. Untuk itu saya tunjukkan melalui berbagai kegiatan yang melibatkan berbagai elemen masyarakat, agar masyarakat ini mengetahui bahwa anggota dewan ini bekerja untuk mereka. Apapun yang disampaikan oleh masyarakat, InsyaAllah saya berusaha mengimplementasikan keinginan mereka,” sambungnya.

Menurut H Lilik Hendarwati,
masyarakat itu sebenarnya kadang enggak paham fungsi dewan itu apa. Yang mereka harapkan itu kan wakil rakyat bisa mengatasi semua permasalahan sosial yang timbul di antara mereka.

“Maka yang saya lakukan adalah selalu turun dan terlibat dalam kegiatan mereka. Disamping saya mengenalkan diri ke mereka, mereka juga mengenal saya, merasa memiliki saya, sehingga mereka bisa berkomunikasi dengan saya tanpa merasa ada dinding pembatas,” tukasnya.

Anggota komisi C DPRD provinsi Jatim ini mengungkapkan, untuk sosialisasi tidak sekedar datang dengan stiker, dengan baliho saja, tetapi juga menyapa warga mengenalkan diri, bersosialisasi.

“Menjadi anggota Dewan dibutuhkan gerakan terus menerus untuk merubah mindset masyarakat, seperti itu kira-kira. Memang kita yang harus membuktikan, makanya saya bikin buku, tapi masih dalam proses. Mudah-mudahan nanti selesai. Intinya tentang kinerja saya selama menjadi anggota DPRD provinsi Jatim. Saya ingin menunjukkan tentang yang bisa saya lakukan sepanjang saya menjadi anggota dewan, mudah-mudahan ini bisa menjawab pertanyaan masyarakat, sekaligus memotivasi teman-teman yang lain,” pungkasnya.(yul)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait