Lilik Hendarwati Sebut Pemprov Jatim Kurang Sosialisasikan Program Pemberdayaan Masyarakat

  • Whatsapp

SURABAYA, Beritalima.com|
Program pemerintah provinsi Jawa Timur sebenarnya sangat baik, namun pemerintah kurang men-sosialisasikan-nya, sehingga masyarakat awam yang tidak mendapat informasi tersebut, mereka tidak paham. Sangat disayangkan, mengingat program-program tersebut sangat baik, terlebih disektor pemberdayaan masyarakat. Demikian penjelasan yang disampaikan oleh anggota DPRD provinsi Jatim HJ Lilik Hendarwati saat melakukan penyergapan aspirasi masyarakat tahap I tahun 2021 bertempat di Balai RW 3 Graha Semanggi, kecamatan Jambangan Surabaya.

Bendahara DPW PKS Jatim ini mengatakan bahwa pemerintah provinsi Jatim memiliki 2 bank yang memiliki program Dagulir (Dana Bergulir), yakni Bankjatim dan PT BPR Jatim.

“Bankjatim dan PT BPR Jatim memberikan kemudahan mendapatkan akses permodalan, dengan bunga rendah, mudah, dan amanah,” terang politisi PKS ini.

Anggota komisi C ini menuturkan,
selama pandemi Covid-19 masyarakat yang mengais rejeki harian, memang terpuruk. Adanya berbagai aturan kebijakan PPKM berlapis-lapis membuat pelaku UMKM terpapar dalam penderitaan karena tidak memiliki penghasilan. Karena itu, pemerintah wajib memberikan perhatian dan membantu masyarakat untuk menggiatkan kembali usaha bisnis mereka.

“Program pemerintah dalam bidang ekonomi pemberdayaan masyarakat ini merupakan strategi yang tepat untuk meningkatkan kembali usaha bisnis mereka. Masyarakat membutuhkan suntikan modal agar bisa memulai usahanya kembali. Tugas kita sebagai wakil rakyat adalah melakukan komunikasi dengan pihak-pihak terkait, seperti Bankjatim dan PT BPR Jatim. Keduanya merupakan mitra kami di komisi C. Kedua bank milik pemerintah provinsi Jatim ini harus berani membantu untuk memberikan kemudahan akses pinjaman dengan bunga rendah,” sambung Lilik.

Lilik menyebutkan bahwa perlunya Bankjatim dan PT BPR Jatim bersinergi dengan legislatif agar program-program yang baik ini bisa tersampaikan ke masyarakat. Karena yang bertemu dengan masyarakat secara langsung adalah para wakil rakyat. Begitupun saat masyarakat mendapatkan berbagai permasalahan, maka wakil rakyat juga yang dicurhati, dan dimintai untuk menyelesaikan permasalahan-permasalahan tersebut.(Yul)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait