Lulus, Siswa Siswi SMA Corat-coret Baju Dan Konvoi

  • Whatsapp

Sejumlah siswa yang lulus ujian nasional dengan pakaian yang sudah dicorat-coret dan Konvoi

KEPULAUAN SULA,beritalima.com-Sejumlah siswa dan siswi SMA dan SMK di Kabupaten Kepulauan Sula merayakan kelulusan dengan aksi corat-coret, dan konvoi usai pengumuman hasil Ujian Nasional (Unas), Sabtu (11/5/2019).

Pantauan beritalima.com siswa yang menggelar aksi corat-coret baju hanya berlangsung di beberapa sekolah. Seperti siswa SMK dan siswa SMA Negeri I dan beberapa sekolah lagi yang berada di Kabupaten Kepulauan Sula.

“Kami begini, karena sudah menjadi tradisi rutin tiap tahun,” ujar Iwan, salah seorang siswa SMA Negeri I yang telah lulus, saat konvoi di seputaran kota Sanana.

Di seputaran itu, Iwan bersama belasan rekan sebayanya menggelar aksi tersebut dengan sukarela. Mereka saling menandatangani baju sekolah dengan spidol, lalu diwarnai dengan piloks, diseluruh baju sekolah.

Setelah aksi itu dilakukan, mereka pun ikut konvoi untuk mengabadikan momen yang tidak akan dilewati kembali,” kata Iwan.(DN)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *