Lurah Jombatan : Berupaya Gerakkan Kembali Karang Taruna Yang Lama Vakum

  • Whatsapp

Jombang | beritalima.com – Lurah Jombatan di Kecamatan Jombang Kabupaten Jombang terus berupaya menggerakkan kembali Karang Taruna di wilayahnya yang telah vakum sejak 2017. Lebih lanjut akan menyusun kepengurusan yang baru karena sudah terbentuk dan sudah ada pengurusnya di berbagai bidang.

Yang menjadi titik point Lurah Jombatan Indra Pratama terhadap karang taruna kepada potensi yang ada di wilayah administrasinya bisa tergali seperti pengembangan usaha yang belum tergali bisa tergali melalui karang taruna.

“Di kelurahan ini banyak sekali kegiatan yang ada delegasi kabupaten untuk menyelenggarakan sosialisasi dan pelatihan usaha dan lain – lain. Itu misi saya yang akan menggerakkan karang taruna kesana,” tandas Indra kepada beritalima.com

Sehingga mereka nantinya bisa bergerak mandiri dari segi pengembangan ekonomi, kegiatan sosial, kerjasama dengan yang lain sehingga diharapkan bisa bergerak kembali. Apalagi menurutnya Jombatan berada di pusat kota Jombang untuk agar tidak kalah dengan desa – desa lain.

“Branding saya seperti itu bagaimana karang taruna yang ada di kelurahan Jombatan bisa bergerak dengan baik dari berbagai sektor,” tandasnya.

Lebih jauh diungkapkan Indra, bahwa karang taruna di bentuk oleh Departemen Sosial yang saat ini Kementerian Sosial dalam hal organisasi dan tata kelola karang taruna. Namun karang taruna ini ditegaskan Indra dapat berkoordinasi dengan berbagai sektor bila terkait dengan kegiatan salah satunya dengan Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata.

“Saya juga koordinasi dengan Disnaker, Disdagrin ketika bentuk karang taruna ini kagiatannya bisa terfasilitasi 100% tidak hanya terbentuk lalu dibiarkan,” terangnya.

Lebih jauh diungkapkan Indra telah menyusun rencana kerja lima tahun ke depan untuk jangka panjang, sedangkan satu tahun ke depan untuk jangka pendek sudah menyusun rencana kerja secara rinci.

Dari kedekatan emosional, Indra pun sebagai warga Jombatan sangat dekat dengan masyarakat Kelurahan Jombatan untuk berkoordinasi. Apalagi melihat potensi besar yang ada di Kelurahan Jombatan ini bisa diwujudkan kendati jaman milenial tersita dengan gadget sehingga kegiatan anak – anak muda kurang ditonjolkan.

“Berkaitan dengan lingkungan, respon positif anak – anak muda sudah mau menggerakkan kembali karang taruna yang ada di Kelurahan Jombatan tahun 2021 karena ada semangat yang luar biasa,” jelasnya.

Point kedua diharapkan Lurah Jombatan bisa mandiri dari segi pengelolaan keuangan dengan mengandalkan kegiatan – kegiatan tanpa harus menunggu kucuran dana baik dari APBN maupun APBD.

“Mereka bisa usaha mandiri dengan usaha – usaha ekonomi kreatifnya sehingga bisa dijual dan bisa membuat suatu event yang pada gilirannya bisa dimanfaatkan pada diri sendiri,” pungkasnya.

Masih ditambahkan Lurah, terus berupaya memberdayakan pemuda karang taruna agar bisa menciptakan usaha ekonomi kreatif sehingga di tiap tiap RT/RW ada pengurus Karang Taruna.

Reporter : Dedy Mulyadi

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait