Mahasiswa Hukum Unsa Makassar Akan Teliti Remaja dan Penyalahgunaan Narkoba

  • Whatsapp

Citizen Reporter

Laporan : Nikita Ayu Rahmawati
Jurusan Administrasi Publik Fisip Unsa

Jurusan Ilmu Hukum Fakultas Hukum Universitas Sawerigading (Unsa) Makassar menggelar ujian proposal gelombang III, Sabtu (23/12/2017) di Kampus Universitas Sawerigading Makassar.

Ujian tersebut diuji oleh Rektor Unsa Makassar, Prof.A.St.Melantik Rompegading, SH.,MH dan Wakil Rektor II, Dr.H.Muh.Hasyim, SH.,MH.

Sebanyak 8 orang mengikuti ujian proposal, yaitu ; Hajra Idris, Muhammad Faizal Rizal, Ratih Nurhayati, Achmad Akbar Santosa Mulyadi, Ricard Novian michail, Suharto, Marjuna, dan Sutriono.

Salah seorang mahasiswa hukum, Ratih Nurhayati tertarik mengambil judul tinjauan krimonologis tindak pidana penyalahgunaan narkotika oleh remaja karena maraknya remaja yang memakai narkoba.

Dia juga mengatakan akan meneliti beberapa remaja yang menggunakan Narkoba untuk menyelesaikan skripsinya.

Dekan Hukum, Dr. Hj. Asma SH.,MH berharap kepada mahasiswa yang sudah menyelesaikan ujian proposal agar bisa menyelesaikan penelitiannya selama dua bulan dan melanjutkan ujian skripsi.

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *