Mahasiswa ITS Ikuti Sosialisasi Keselamatan Pelayaran

  • Whatsapp

SURABAYA, beritalimacom– Dalam rangka memperkenalkan lapangan, kepada mahasiswa Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) Surabaya. Pengurus Wilayah Ikatan Alumni ITS Jawa Timur memberangkatkan 50 mahasiswa Teknik Kelautan dan Teknik Perkapalan ITS untuk mengikuti Sosialisasi Keselamatan Pelayaran di Pelabuhan Probolinggo.

Dengan mengundang nara sumber dari Kepala Syahbandar dan Ototitas Pelabuhan Probolinggo, Dinas Perhubungan Prov Jatim dan Dinas Perhubungan Kota Probolinggo. Dalam sosialisasi tersebut, mahasiswa ITS juga diperlihatkan kondisi operasional pelayaran di Pelabuhan Probolinggo.

Kepala Dishub dan LLAJ Provinsi Jawa Timur Dr. Ir. Wahid Wahyudi, MT menerangkan bahwa mahasiswa yang selama ini hanya memahami dari tex book, maka dengan kegiatan ini mahasiswa sesuai dengan jurusan pendidikannya diperkenalkan realita di lapangan tentang faktor faktor keselamatan pelayaran.

“Ada perkenalan tentang memahami kondisi eksisting, permasalahan yang saat ini sering dihadapi di dunia pelayaran, dan kondisi ideal yang diharapkan nantinya,” ungkapnya dihubungi wartawan, di Probolinggo Kamis (09/02).

Dengan demikian menurut Wahid disaat nanti mahasiswa tersebut sudah lulus dari kampus ITS, maka tidak canggung lagi saat bekerja dan menghadapi kondisi lapangan, serta punya wawasan apa yang harus dilakukan untuk Indonesia.

“Agar mahasiswa lebih bisa memahami di lapangan, diharapkan setelah lulus tidak canggung dalam bekerja nanti,” tandasnya. (Red)

beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *