Malam minggu di Sergai bisa dibilang kramat pasalnya tak jarang malam minggu terjadi laka lantas yang merenggut nyawa, kali ini laka lantas merenggut nyawa terjadi di Jl. Pantai Cermin, Pasar VI, Desa Ujung Rambung, Kecamatan Pantai Cermin, Sergai antara Yamaha Scorpio BK 2050 MAP adu kambing Yamaha Vega ZR BK 2203 AI Minggu Malam (21/5) sekira pukul 22:30 WIB, akibatnya 2 Tewas 1 Kritis.
Keterangan yang di himpun PALAPAPOS Scorpio yang di kendarai Mr. X datang dari Pantai Cermin melaju dengan kecepatan tinggi menuju Perbaungan, setiba di lokasi Mr X bertubuh besar, rambut pendek dan menggunakan baju kotak-kotak putih itu mendahului mobil truk yang ada di depannya.
Namun dari arah berlawanan melaju kreta Vaga yang di kendarai Bayu(17) warga Dusun IVa, Desa Pematang Sijonam, Kecamatan Perbaungan, Sergai berboncengan dengan pacarnya Ayu (17) warga Dusun Bagan, Kecamatan Pantai Cermin, Sergai hingga kedua kendaraan itu adu kambing membuat ketiganya ikut beradu hingga terpental ke aspal jalan menuju objek wisata bahari Sergai.
Seketika Bayu menggelepar menahan luka di bagian kepala hingga tewas di tempat, begitu juga Mr X mengalami luka di bagian kepala ikut tewas di tempat, sedangkan Ayu skarat hingga warga langsung melakukan pertolongan dengan melarikannya ke RS Sawit Indah Pantai Cermin.
Pihak Lantas Polres Sergai yang tiba dilokasi kejadian langsung mengamankan kedua kendaraan korban, pihak keluarga Bayu yang mengetahui anaknya tewas langsung menjemput ke RS. Sawit Indah sedangkan Mr X belum di katahui siapa keluarganya, sedangkan Ayu masih kritis karena luka di bagian kepala.
Kasubag Humas Polres Sergai AKP. Jasmoro kepada PALAPAPOS mengatakan kasus laka lantas di Jl. Pantai Cermin telah di tangani Sat Lantas Polres Sergai akibat kejadian itu dua meninggal dan satu kritis. “Kasusnya sudah di tangani akibat kejadian itu dua tewas satu kritis sedangkan satu korban tewas belum di ketahui identitasnya begitu juga keluarga namun saat ini masih mencari pihak keluarganya” ucap Jasmoro.(S.i)
Keterangan Photo.
Korban tewas dan Ayu kritis.
Kedua kendaraan korban ringsek di lokasi kejadian.