Sambas-Kalbar, Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonif 642/Kapuas Pos Temajuk bersama warga setempat memanfaatkan lahan kosong dengan menanam sayuran dan Tanaman Obat Keluarga (Toga) di Dusun Maludin, Desa Temajuk, Kec. Paloh, Kab. Sambas, Kalbar.
Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Komandan Pos (Danpos) Temajuk Letda Inf Ryan Hidayat bersama Kelompok Wanita Tani (KWT) di Kebun Toga Kapuas.
Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamtas Yonif 642/Kapuas Letkol Inf Alim Mustofa dalam rilisnya di Pos Kotis Entikong, Kab. Sanggau, Kalbar, Senin (14/12/2020).
Lebih lanjut dikatakan bahwa kegiatan yang dilakukan oleh personel Satgas Yonif 642/Kapuas Pos Temajuk di Dusun Maludin tersebut sebagai bentuk kepedulian Satgas untuk membantu perekonomian masyarakat setempat. “Lahan yang ada kita manfaatkan sebagai program ketahanan pangan di masa pandemi seperti ini untuk membantu perekonomian masyarakat,” ungkapnya.
Di tempat terpisah, Danpos Temajuk Letda Inf Ryan hidayat menjelaskan bahwa Kelompok Wanita Tani merupakan salah satu kelompok tani di Desa Temajuk yang memanfaatkan dan mengelola lahan yang berada di samping Pos Satgas Temajuk.
“Lahan tersebut kita manfaatkan untuk menanam berbagai macam tanaman seperti timun, kacang panjang, cabe, tomat, terong, buah naga, dan juga menanam berbagai jenis tanaman obat seperti jahe, lengkuas, dan kencur,” terangnya.
Tujuan dibentuk kelompok tani tersebut agar masyarakat dapat memanfaatkan lahan milik Pos Satgas sebagai ketahanan pangan dimasa Pandemi Virus Covid-19. “Hasil panen ini nantinya akan dimanfaatkan kami bersama warga untuk membantu kebutuhan dapur sehari-hari,” kata Danpos Temajuk.
Sementara itu, Sekretaris Desa Temajuk dan juga selaku Ketua Kelompok Wanita Tani, Sriliza, S.Pd.I, M.Pd, mengucapkan terimakasih kepada personel Satgas karena telah bekerja sama dengan masyarakat Desa Temajuk, khususnya dalam kegiatan berkebun yang memanfaatkan lahan kosong seperti ini yang berguna untuk membantu perekonomian warga. (Pen Satgas Yonif 642).