MDS Kecamatan Dukun Bentengi NKRI Melalui Dzikir Dan Sholawat

  • Whatsapp

Foto : Gus Attha memberikan ceramah dihadapan Kader NU Se Kecamatan Dukun. (Safikho)

GRESIK,beritalima.com- Ratusan Kader Ansor dan Banser di Kecamatan Dukun Kabupaten Gresik melangsungkan kegiatan Dzikir dan Sholawat Di Desa Mojopetung, Senin malam (11/3/2019).

Acara yang diadakan Majelis Dzikir Sholawat (MDS) GP Ansor Kecamatan Dukun ini adalah kegiatan rutin bulanan yang bertujuan merawat faham Aswaja yang selama ini menjadi pijakan warga NU dalam mengembangkan ajaran islam.

ketua MDS GP Ansor Dukun Gus Attha Syifa Nugraha mengatakan, kegiatan ini sebagai penyejuk jiwa dan diharapkan mampu mempersatukan dan membentengi warga NU dari pengaruh faham yang ingin merusak Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

” Ya ini menjadi kekuatan bagi MDS Ansor Di Dukun untuk menjadi Benteng kekuatan amaliah Aqidah Aswaja Annahdliyah ditengah masyarakat yang ada. ” kata Gus Attha.

Lebih lanjut, Gus Attha menambahkan, kegiatan tersebut harus dimasifkan untuk kebaikan dan pencerahan bagi Ansor dan Banser dalam berkhidmah di NU dan masyarakat.

Hadir pada kegiatan tersebut Kepala Desa (Kades) Mojopetung dan perangkat, Pengurus ranting GP ansor sekecamatan Dukun, ranting NU Mojopetung dan banom banom yang lain. (Ron)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *