Menuju Penilaian Kota Sehat, Pemkot Madiun Matangkan Persiapan

  • Whatsapp

MADIUN, beritalima.com- Kota Madiun, Jawa Timur, semakin mantap melangkah menuju Penilaian Kota Sehat 2019. Untuk itu, seluruh stakeholder yang terlibat dikumpulkan di Ruang 13 Balaikota, guna mengikuti rapat evaluasi, Jumat 30 Agustus 2019.

Walikota Madiun, H. Maidi, juga memeriksa satu per satu dokumen dan hasil penilaian sebelumnya serta mematangkan poin-poin yang menjadi penilaian utama.

‘’Saat ini sudah hampir selesai semua persiapannya. Kami akan penuhi sebelum tim juri tiba,’’ kata H. Maidi.

Ada beberapa hal menjadi fokus perhatian walikota. Salah satunya, terkait kebersihan sungai. Karena itu, walikota mengimbau kepada OPD, camat, lurah, dan masyarakat untuk bekerja bakti membersihkan sungai. ‘’Deadline-nya hari Minggu harus sudah bersih semua,’’ tegasnya.

Tak hanya itu, walikota juga mengimbau kepada petugas kebersihan untuk menyapu median jalan agar bebas dari pasir. Selain itu, juga mengimbau pedagang kaki lima untuk tidak berjualan di sekitar taman atau RTH pada saat hari penjurian.

Walikota juga berharap, seluruh pihak dapat bekerja sama untuk mewujudkan Kota Madiun yang sehat dan sejahtera. Juga, dapat meraih gelar Kota Sehat Nasional 2019..

Untuk diketahui, pelaksanaan verifikasi Kota Sehat Tingkat Nasional di Kota Madiun dijadwalkan berlangsung pada 3-4 September 2019. Kunjungan lapangan dilaksanakan pada 4 September 2019. Ada beberapa lokasi yang menjadi fokus penilaian. Mulai dari fasilitas kesehatan, Tempat Pembuangan Akhir (TPA), Taman Hutan Kota hingga fasilitas umum. (Kominfo. Editor: Dibyo).

H. Maidi (atas baju putih).

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *