Menteri Sosial RI Khofifah Indar Parawansa pada masyarakat memang luar biasa, sampai ke yang sedang galau. Dia ingin semua masyarakat sejahtera, dan tidak ingin ada yang galau karena masalah pribadi atau keluarga.
Apalagi Mensos ini berpendapat, masyarakat akan sejahtera kalau tidak galau. Karena itu, untuk menghentikan kegalauan masyarakat, Mensos akhirnya mengadakan mobil antigalau.
Mobil antigalau ini pertama diadakan di Jakarta dan sekitarnya, terus melebar di Bandung, loncat di Palembang, disusul Yogyakarta, Semarang, dan baru di Surabaya, di area ‘Car Free Day’ Jalan Raya Darmo, Minggu (14/8/2016).
Disebutkan, peluncuran mobil antigalau ini merupakan bagian dari Layanan Konsultasi Kesejahteraan Keluarga. “Mobil antigalau ini bisa menjadi tempat masyarakat untuk mencurahkan hati atau curhat segala macam hal agar tidak galau,” kata Khofifah.
Ketua Umum Muslimat NU ini mengatakan, di mobil antigalau disiapkan konselor dan psikolog untuk melayani masyarakat secara gratis. Masyarakat bisa berkonsultasi tentang ketergantungan narkoba, kekerasan seksual, kekerasan dalam rumah tangga hingga kehamilan di luar nikah.
Selain itu, juga ada tips bagi orangtua agar memberikan intervensi terhadap perilaku anak yang menyimpang. “Kami tidak ingin ada keluarga kita yang terkena narkoba. Tapi kalau sudah kena bisa ke mana? Nanti masyarakat bisa berkonsultasi ke mobil antigalau,” ujarnya.
Dikatakan, Layanan Konsultasi Kesejahteraan Keluarga di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi (Jabodetabek) sudah terdapat 44 titik. Bentuknya tidak selalu mobil antigalau, tetapi juga tenda-tenda yang ditempatkan lokasi keramaian yang mudah dijangkau masyarakat.
Untuk itu, mobil anti galau ini akan dioperasikan setiap hari Minggu untuk melayani warga di area Car Free Day. Selain itu warga juga bisa menghubungi call center 1-500-171 jika ingin berkonsultasi via telepon.
Khofifah mengatakan, Layanan Konsultasi Kesejahteraan Keluarga merupakan salah satu upaya pemerintah dalam membantu masyarakat mengatasi permasalahan yang dihadapi. Bila masyarakat tidak galau, bila masyarakat bahagia, Khofifah meyakini masyarakat akan sejahtera. (Ganefo)
Teks Foto: Mensos Khofifah saat melouncing mobil antigalau di area ‘Car Free Day’ Jalan Raya Darmo, Surabaya, Minggu (14/8/2016)