BERAU , Beritalima.com – Diduaga karena mengantuk sebuah mobil toyota HI Lux dengan nomor pol KT.8214 G yang dikendarai oleh Fajar bersama 3 orang penumpangnya tersebut terperosok kedalam parit . Mobil HI Lux tersebut hilang kendali setelah ditengah perjalanan dari arah Kampung bumi jaya menuju Kampung Talisayan pada sabtu 23/7/2016 sekitar pukul 11.00 wita, siang tadi .
Kapolres Berau AKBP Handoko melalui Kapolsek Talisayan Iptu Faisal Hamid mengatakan ,mobil HI Lux dengan plat nomor ,KT.8214 G yang dikendarai oleh Fajar bersama tiga orang penumpangnya terperosok kedalam parit , diduga sopir tersebut mengatuk saat menyetir hingga mobil yang dia kendarainya hilang kendali .
“Diduga sopirnya ngantuk , sehingga mobil tersebut hilang kendali dan terperosok kedalam parit ,”jelas Faisal sabtu (23/7).
Dari ketiga orang penumpangnya, lanjut Faisal , satu orang mengalami cedera, patah tulang dibagian kaki , sedangkan penumpang yang lain semuanya baik baik saja termasuk sopir.
“Satu penumpang mengalami patah tulang sedangkan sopir bersama penumpangnya yang lain baik baik saja,”tambanya.
Dikatakan Faisal, sopir mobil tersebut langsung mengantarkan penumpang yang cedera ke Tanjung Redeb untuk berobat, dan untuk mobilnya saat ini telah diamankan di Mapolsek Talisayan.
“Sopirnya langsung mengantarkan penumpang yang cedera untuk berobat kerumah sakit Tanjung Redeb,” ujarnya.(tim)