KUKAR , Beritalima.com – Suratman (58) Seorang purnawirawan , terpaksa gigit jari. Uang tunai Rp 37 juta dan BPKB motor miliknya raib, setelah pencuri berhasil membobol pintu bagasi mobilnya. Ironisnya, pencurian itu berlangsung persis di depan pos keamanan Kantor Samsat Loa Duri, Rabu (11/5) sekitar pukul 13.00 Wita.
Informasi yang dihimpun, warga Jalan Awang Long, RT 30, Kelurahan Loa Janan Ulu, Kecamatan Loa.Janan, Kukar ini sedang mengurus surat-surat motornya. Diapun memarkir mobil Toyota Kijang Grend KT 1948 MK hitam di depan pos jaga.
“Barang-barang korban yang dilaporkan hilang berupa sebuah tas ransel warna coklat berinisi uangtunai Rp 37 juta, BPKB sepeda motor, resi pengambilan plat, bukti cek fisik kendaraan dan STNK sepeda motor,” tutur Paur Subag Humas Polres Kukar Aiptu Agus Priyono.
Menurut Suratman, kejadiaan terjadi sekitar pukul 10.00 Wita. Saat itu korban baru tiba di kantor Samsat dan memarkirkan mobilnya di halaman depan pos jaga. Sekitar pukul 11.00 Wita, korban kemmbali ke halaman parkir untuk pulang. Ternyata tas ransel miliknya sudah tidak ada. Korban juga melihat keganjilan pada mobilnya lantaran kunci pintu depan sebelah kanan rusak, dan bagasi belakang seperti habis dibuka.
“Dugaan sementara yang dibobol pintu depan sebelah kanan dan pintu bagasi belakang. Namun sepertinya ditutup lagi oleh pelaku agar tidak menimbulkan kecurigaan,” terang Agus.
Korban mengaku sama sekali tidak merasa dibuntuti, karena uang tunai yang dibawanya bukan berasal dari bank melainkan dari kediamanya di Loa Janan. Dari rumahnya, korban langsung berangkat ke kantor Samsat untuk mengurus perpanjangan STNK lima tahunan.
“Jadi uang yang hilang Rp 37 juta, yang saya bawa mengurus surat-surat cek fisik kendaraan dan sebagainya ada Rp 7 juta,” beber Suratman.
Untuk memperjelas posisi kasus tersebut, pihak kepolisian telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan meminta keterangan sejumlah saksi yang berada di lokasi kejadian.
“Petugas masih terus mengumpulkan informasi, semoga dalam waktu dekat pelaku dapat tertangkap,” tegas Agus .(**)