Muhammad Syaeba: Prodi Komunikasi Unasman Sulbar Telah Mencetak Ratusan Alumni

  • Whatsapp

POLMAN. Prodi S1 Ilmu Komunikasi Fisip Universitas Al Asyariah Mandar (Unasman) Polman, telah mencetak seratusan alumni sarjana ilmu komunikasi menyebar berkarier pada kantor pemerintah dan swasta di wilayah Provinsi Sulawesi Barat dan sekitarnya.

Demikian ditegaskan Ketua Prodi S1 Ilmu Komunikasi Fisip Unasman,
Muhammad Syaeba, SS.,MM kepada media, Rabu (28/7/2021).

Dijelaskan, para alumni itu yang lulus diterima bekerja jadi Aparatur Sipil Negara (ASN), wartawan pada media massa, pendamping desa, aktifis lembaga swadaya masyarakat dan profesi lainnya.

Prodi Komunikasi ini mulai hadir sejak 2004 dan telah terakreditasi dari BAN-PT. Peminat mahasiswa baru setiap tahun terus mengalami peningkatan, tegasnya.

Peningkatan proses pembelajaran terus dilakukan setiap saat. Kerjasama dengan berbagai pihak telah dilakukan termasuk portal tayang9.com, Bawaslu Polman, KPID Sulbar, Radio Mario FM dan beberapa instansi lainnya.

Pada lembaga yang menjalin kerja sama itu menjadi tempat lokasi praktek bagi mahasiswa meningkatkan keterampilan komunikasi, katanya.

Pada sisi lain lain lewat lembaga yang yang kerjasama itu sekaligus jadi media sosialisasi dan publikasi prodi komunikasi kepada khalayak, ungkapnya.

Saat ini sumber daya dosen prodi berjumlah 9 orang dan ada setu orang sedang merampungkan prodi S3 Ilmu Komunikasi Islam di PPs-UIN Alauddin Makassar, tandasnya.

Penerimaan mahasiswa baru 2021 ditargetkan siap menerima dua kelas 80 orang. Mencapai target itu sosialisasi dan publikasi gencar dilakukan lewat media sosial dan media massa, tegasnya.

Selain itu para alumni yang berjumlah seratusan yang menyebar bekerja juga jadi mitra yang membantu almamater mengajar calon mahasiswa lanjut studi pada ilmu komunikasi Unasman.

Pertengahan Juli 2021 Program studi Ilmu Komunikasi di Pulau Sulawesi melakukan kolaborasi menggelar seri webinar tematik, katanya.

Prodi lmu Komunikasi yang berkolaborasi para kegiatan perdana ini adalah Unismuh Makassar, UIN Alauddin Makassar, Universitas Muslim Indonesia, Universitas Muhammadiyah Luwuk, Universitas Al-Asyariah Mandar.

Webinar diselenggarakan Kamis, 15 Juli 2021, mengusung tema “Siapa Bilang Jualan Online, Harus Ada Modal Dulu”, dipandu moderator mahasiswa Ilmu Komunikasi Unismuh, Andi Nurwahyuni.

Narasumber webinar ini adalah Konsultan Digital Marketing, Suryadin Laoddang dengan join peserta dosen dan mahasiswa dari lima prodi komunikasi dan peserta lainnya berjumlah ratusan orang peserta.

Saat ini Unasman Polman dipimpin oleh Rektor, Dr. Chuduriah Sahabuddin, M.Si. (ulla/yahya)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait