LANGSA-ACEH, Beritalima.com| Agus Mandor (sapaan akrab), dengan langkah dibawah langit mendung yang mendera saat menghampiri rumah janda Nurjanah (42) yang menghidupi lima orang putranya di Gampong Lhok Banie Kecamatan Langsa Barat.
Janda paruh baya tersebut, sontak kaget bercampur haru, saat Agus Setiawan atau Agus Mandor Koordinator Baliem Syedara bertandang kegubuknya.
Seakan tak percaya melihat Agus Mandor yang biasa diperbincangkan didunia Maya sebagai pahlawan kaum duafa berada dihadapannya.
Dengan mata berkaca, janda yang harus menghidupi lima putranya dengan berjualan buah-buahan didepan rumahnya ini berterima kasih atas bantuan sembako yang diberikan oleh komunitas Baleum Syedara.
Perjuangan keras Nurjanah ini harus dilakoninya demi membesar sang buah hatinya. Senyum tipis dibalik wajah Agus Mandor serta sedikit wejengan membuat semangat Nurjanah bangkit untuk terus berjuang.
“Selama ini belum ada bantuan atau uluran tangan untuk membantu sembako seperti yang dilakukan Agus Mandor hari ini”, ujar Nurjanah, Sabtu (16/05).
Dirinya, mengucapkan terimakasih atas hadir dan bantuan Agus Mandor dan anak muda yang tergabung dalam Baleum Syedara.
“Ini tidak bisa kami balas, hanya Allah jualah yang akan membalas dihari akhirat kelak. Semoga Allah terus berikan kesehatan serta rezeki yang berlimpah, agar kaum duafa, fakir miskin dan anak yatim lainya dapat dibantu”, pintanya. (Dhani Atjeh).