Nyetir Motor Sambil Main HP, 2 ABG Tewas

  • Whatsapp

Sungailiat – Peringatan bagi para pemotor yang kadang sering gunakan hape saat berkendara.Tindakan tersebut dapat mengundang maut.Seperti kejadian laka lantas sore tadi diruas jalan raya desa Air Buluh, kecamatan Mendo Barat, Minggu, (18/09).

Kejadian ini berawal saat dari kejauhan pengendara sepeda motor Kawasaki Ninja Nopol BN 8302 yang dikendarai oleh Putra (16) dan Santo (16), remaja warga Desa Penagan, Kecamatan Mendo Barat, terlihat ngebut, juga tanpa memakai helm dan fatalnya sambil main HP. Melihat hal demikian,refleks sopir mobil Innova banting stir hingga keluar dari aspal jalan, namun motor maut itu tetap melaju dari arah berlawanan dengan cepat kearah mobil Innova Nopol BN 1582 PS, yang dikemudikan Hendi Wijaya (54), warga Jalan Selan, Kota Pangkalpinang.Dan,blarr,tabrakan maut terjadi.

“Saya bang, sopir mobil Innova tadi yang tabrakan, untuk kejadiannya sekitar jam 14.30 WIB, tadi kami bertiga dengan temen, pulang kondangan dari rumah temen saya, anaknya nganten tadi pagi,motor itu yang nabrak mobil saya saat saya berhenti di bahu jalan,padahal sudah saya klakson,tapi motor itu langsung menghantam depan mobil,” ungkap Hendi Wijaya, saat ditemui di ruang unit laka Satlantas Polres Bangka.

Dijelaskan Hendi Wijaya,dari kedua korban,yang dibonceng langsung meninggal di TKP dan satunya lagi di rumah sakit. Yang sesaat setelah kejadian langsung dilarikan ke RS BHAKTI WARA Pangkalpinang.

“Korban yang dibonceng itu mungkin sudah meninggal ditempat kejadian, dan yang satu lagi masih terdengar ngorok. Saya langsung nyetop mobil yang lewat, dan korban kami bawa ke RS Bhakti Wara Pangkalpinang. Tapi setelah diperiksa oleh perawat, dia sudah dinyatakan sudah meninggal juga”, jelas Hendi.

Ditempat terpisah, Kapolres Bangka AKBP Sekar Maulana, melalui Kasat Lantas AKP Dewi Rahmailis, membenarkan ada kejadian Laka Lantas tersebut.

“Iya, itu wilayah hukum kita (Polres Bangka), tapi saya belum terima data lengkapnya, masih diupayakan sama anggota dilapangan,” Pungkas Dewi Rahmailis via sambungan ponselnya.

(lkm)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *