OASE, Dharma Pertiwi dan Bhayangkari Bagikan Paket Sembako Kepada Masyarakat Cilincing

  • Whatsapp

Ketua Umum (Ketum) Dharma Pertiwi Ny. Nanny Hadi Tjahjanto bersama Ketum Bhayangkari Ny. Fitri Idham Azis membagikan 1.000 paket sembako untuk masyarakat dan makanan ringan untuk anak-anak Kampung Kerang Hijau Cilincing yang terdampak Pandemi Covid-19, bertempat di kampung Kerang Hijau Kelurahan Kalibaru Timur, Cilincing, Jakarta Utara, Senin (22/6/2020).

Pembagian 1.000 paket sembako ini diprakarsai oleh Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Indonesia Maju (OASE) yang diwakilkan oleh Ibu Ketum Dharma Pertiwi. Selama pandemi Covid-19, OASE dan Dharma Pertiwi telah membagikan kurang lebih 3.400 paket sembako yang telah disalurkan kepada masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19 di Jakarta.

Dalam kegiatan tersebut Ny. Nanny Hadi Tjahjanto didampingi Ketum Bhayangkari Ny. Fitri Idham Azis, Ketum Jalasenastri Ny. Veronica Yudo Margono, Ketum PIA Ardhya Garini Ny. Inong Fadjar Prasetyo, dan Wakil Ketum Kartika Chandra Kirana Ny. Santi Fachruddin.

Pada kesempatan tersebut, bapak Johan selaku Ketua RW 13 Kel. Kalibaru Timur menyampaikan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada OASE, Dharma Pertiwi dan Bhayangkari yang sudah memberikan bantuannya berupa sembako dan makanan ringan bagi warga disini.

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait